REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sukses beradu akting dengan Mark Walhberg di film Mile 22, Iko Uwais terus meluas popularitasnya. Ia bahkan mengaku ada sejumlah bintang Hollywood lain juga beminat bermain dalam satu film dengannya.
Meski begitu, aktor pencak silat ini ternyata memiliki satu mimpi yang diharapkannya bisa terwujud dalam kariernya. Yakni berperan dengan aktor laga yang ia kagumi sejak lama: Jackie Chan.
"Saya menghormati banyak aktor dan pasti akan merupakan pengalaman yang berbeda-beda bekerja dengan orang yang berbeda-beda," kata Iko dalam wawancara dengan Antara, yang diterbitkan Selasa (21/8).
"Walau sepertinya bermain dengan Jackie Chan yang dari dulu saya kagumi sepertinya akan jadi sesuatu yang besar untuk saya."
Kekaguman terhadap Jackie Chan memang sempat diungkapkan Iko sejak 2017 lalu. Suami Audy Item ini bahkan pernah mendapatkan undangan dari sang aktor legenda untuk menghadiri Jackie Chan Action Movie Week di Shanghai, Cina.
Iko kemudian sempat bertemu dengan Jackie dan berfoto bareng. Foto itu pun langsung diunggahnya ke akun instagramnya. "Master shifu seni bela diri yang luar biasa @eyeofjackiechan. Terima kasih banyak atas undangannya di #GalaNightOfJackiChanActionMovieWeek," tulis Iko Uwais memuji.
Foto itu sontak mendapat banyak respons dari netizen. Ada yang menyebut-nyebut Iko sebagai salah satu aktor pengganti Jackie Chan. Pernyataan itu bahkan seolah diamini rekan satu filmnya di Mile 22 Laura Cohen baru baru ini. Cohen menilai Iko sebagai generasi penerus Jackie Chan.
Iko, kelahiran Jakarta tahun 1983, kian mendunia sejak film The Raid meraih sukses. Atlet pencak silat ini kemudian banyak terlibat dalam sejumlah film internasional. Salah satunya film Man of Tai Chi arahan Keanu Reeves dan Star Wars: The Force Awakens.
Keterlibatannya dalam Mile 22 baru baru ini pun kian mengukuhkan namanya sebagai salah satu bintang laga dunia.
Kini Iko mengaku sedang shooting sebuah project serial dari Netflix berjudul Wu Assassins di Kanada. Season 1 adalah sebanyak 10 episode. Di film ini berperan sebagai tokoh bernama Kai Jon, seorang chef keturunan Cina-Indonesia.
"Kebetulan saya diberikan kepercayaan untuk menjadi pemeran utama, fight choreographer, dan Co-eksekutif produser di serial ini. Wu Assassins adalah sebuah serial action thriller yang menggabungkan elemen crime, drama, dan juga chinese mitologi," ungkap Iko.