Ahad 19 Aug 2018 09:37 WIB

Keluarga Beckham Mengajar di Sekolah Anak-Anak Sumba NTT

Beckham membawa empat anaknya turut dalam kegiatan sosial di Sumba.

Rep: Dwina Agustin/ Red: Nur Aini
Keluarga Beckham di Sumba
Foto: aceshowbiz
Keluarga Beckham di Sumba

REPUBLIKA.CO.ID, SUMBA -- David dan Victoria Beckham berkunjung untuk kegiatan sosial ke Sumba, Nusa Tenggara Timur di sela liburan keluarga pada Jumat, (17/8). Mereka mengajar anak-anak di sebuah sekolah lokal setempat.

Kedua bintang tersebut memutuskan untuk menyediakan waktu berbagi di sela waktu liburan bersama Brooklyn, Romeo, dan Cruz, dan Harper. Bersama-sama mereka menyempatkan diri untuk mengunjungi masyarakat setempat dan ikut mengajar di sekolah.

Keluarga asal Inggris itu memperlihatkan kegiatan sosial mereka selama di Sumba. Keempat anak Beckham terlihat membaur dengan anak-anak di Sumba, bermain dan belajar bersama.

"Cruz dan Harper membantu mengajar bahasa Inggris ke siswa-siswa @sumbafoundation," tulis Victoria pada sebuah foto di Instagram-nya, dikutip dari Aceshowbiz, Ahad (19/8).

Victoria pun dengan senang hati membagikan berbagi foto-foto petualangan selama di Sumba. Salah satu yang banyak menarik perhatian ketika mereka mampir ke Yayasan Sumba untuk bertemu anak-anak sekolah.

Salah satu yang paling menarik ketika anak paling bungsu Harper berusia tujuh tahun bermain dengan seorang gadis kecil. Ada pula tayangan saat David Beckham memberi sekelompok anak laki-laki sebuah sesi pelatihan sepak bola.

"Hari spesial dengan siswa-siswa yang memberi inspirasi di Sumba. Kami senang nongkrong membantu mengajar bahasa Inggris dan bermain gim!" ujar anggota Spice Girls.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement