REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Berlian Entertainment dengan Hype Festival akan menggelar konser penyanyi Syahrini dengan tajuk konser “Journey of Princess Syahrini” (JOS). Konser ini digelar untuk merayakan 10 tahun Syahrini berkarya di belantika musik Indonesia.
Syahrini mengatakan konser “Journey of Princess Syahrini" merupakan mimpi baginya. Selain itu kado yang luar biasa bagi satu dekade perjalanannya di dunia showbiz. Konser akan diselenggarakan pada hari Kamis, 20 September 2018 pukul 20.00 wib di Ciputra Artpreneur Jakarta.
“This is the moment I’ve been waiting for.. setelah berdiskusi dengan pihak promoter konser ternama thanks to Berlian Entertainment & Hype Festival yang sudah ikut mewujudkan salah satu mimpi Incess saat ini," ujarnya dalam siaran pers yang diterima Republika.co.id, Rabu (25/7).
Perjalanan 10 tahun ini tidak mudah dilaluinya namun ia bersyukur berkat rahmat dan anugerah dari yang Maha Kuasa. Ia juga mengucapkan terima kasih selama 10 tahun tak terasa sudah dilalui, tak lupa dukungan dari para penggemar yang sudah mendukung selama perjalanan karirnya juga.
Project & Creative Director dari Berlian Entertainment Dino Hamid mengatakan konser ini akan meriah dan diluar ekspetasi atau out of box. Ia pun menjanjikan selain berbeda, namun juga menceritakan 10 tahun Syarhrini berkarya. "saya ingin ide yang ‘Sesuatu Banget” ala Incess tapi dengan keunikan dan gayanya dia yang tetap elegan tetapi tetap seru dan menghibur saat menonton konsernya nanti, it’s another brilliant show!” tuturnya.
Tiket konser “Journey of Princess Syahrini” (JOS) akan di keluarkan dalam beberapa tahap, fase pertama yang sudah dikeluarkan adalah jenis tiket kelas “Early Bird” yang akan dijual hingga akhir Juli inidan minggu ini akan dikeluarkan tiket kelas “(Reserve) Incess Seat” dengan harga Rp 25 juta untuk reservasi tiket “Incess Seat” melalui hotline +62 878-8826-5797
“Sebelumnya Incess ingin kasih sedikit sneak peek kalo konser Incess akan ada bintang tamu special Tompi dan Glen Fredly, penasaran kan? it’s another Brilliant show from @Berlianentertainment and let’s get @hypefestivalid,“ pungkas Syahrini.