REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Putra kedua kerajaan Inggris, Pangeran Harry bersama salah satu musisi jaz Elton John akan meluncurkan konser amal. Konsel amal ini untuk menandai lahirnya koalisi global untuk memerangi HIV/Aids.
Dilansir dari Reuters, kedua pria ini memang memiliki fokus yang sama dalam memerangi HIV Aids. Elton John yang juga memiliki yayasan khusus untuk mendanai pengobatan infeksi HIV/Aids juga memiliki hubungan yang cukup erat dengan keluarga istana Inggris tersebut.
"Yayasan saya bersama mitra lainnya sudah melakukan penelitian. Dalam penelitian tersebut membuktikan bahwa pria memiliki peran yang sangat besar dalam memerangi HIV/Aids," ujar Elton, Sabtu (14/7).
Sejalan dengan Elton John, Harry juga memutuskan untuk memerangi penyebaran HIV/Aids. Langkah ini sejalan dengan apa yang dilakukan oleh ibunya, Lady Diana.
Harry dan Elton juga sempat sama-sama menghadiri konverensi internasional terkait pencegahan penuluran HIV/Aids. Menurut data statsirik PBB di 2016, ada sekitar 36,7 juta orang di seluruh dunia mengidap HIV.