Jumat 25 May 2018 13:09 WIB

Lansia Perlu Banyak Lakukan Pekerjaan Rumah Tangga

lansia yang menghabiskan 3-6 jam untuk pekerjaan rumah tangga 25 persen lebih sehat

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Esthi Maharani
Lansia
Foto: epublika/Aditya Pradana Putra
Lansia

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -- Setiap harinya wanita menghabiskan waktu rata-rata dua jam lebih banyak ketimbang pria melakukan pekerjaan rumah tangga. Studi terbaru yang diterbitkan dalam Jurnal BMC Public Health memberi gagasan tentang bagaimana pria dan wanita hendaknya menghabiskan waktu mereka di rumah. Semua berdampak pada kesehatan mereka di kemudian hari.

 

Peneliti yang dikepalai Nicholas Adjei dan Tilman Brand dari University of Bremen, Jerman ini melibatkan lansia berusia 65 tahun ke atas. Adjei menyoroti pentingnya memahami bagaimana para lansia menghabiskan waktu mereka di hari-hari tuanya dan positif negatif implikasi terhadap kesehatan mereka. Peneliti menemukan pekerjaan rumah tangga menjadi pekerjaan paling produktif untuk para lansia.

Adjei dan Brand menganalisis data dari Multinational Time Use Study (MTUS) dari Universitas Oxford, Inggris. Data ini memberi informasi tentang penggunaan waktu 15.333 pria lansia dan 20.907 wanita lansia berusia 65 tahun ke atas di tujuh negara dunia, termasuk Italia, Jerman, Inggris, dan Amerika Serikat.

Dilansir dari Medical News Today, Jumat (25/5), tim peneliti secara khusus melihat berapa banyak waktu yang dihabiskan peserta untuk 41 kegiatan berbeda setiap hari. Kegiatan itu mulai dari memasak, membersihkan rumah, dan pekerjaan rumah tangga lainnya. Tim melihat bagaimana kegiatan ini memengaruhi keseluruhan kesehatan mereka.

Perempuan terbukti menghabiskan lebih banyak waktu untuk bekerja dan mengasuh anak ketimbang laki-laki. Pria memiliki lebih banyak waktu luang ketimbang wanita. Tidur merupakan aktivitas terpanjang yang dilakukan lansia. Ini berkorelasi dengan kesehatan mereka.

Peneliti menemukan pria lansia menghabiskan 3,1 jam melakukan pekerjaan rumah tangga setiap hari, sementara wanita lansia 4,7 jam. Wanita menghabiskan waktu untuk memasak, membersihkan rumah, berbelanja ke pasar, sementara pria cenderung berkebun dan membersihkan rumah.

Adjei dan Brand menemukan lansia yang menghabiskan tiga hingga enam jam untuk pekerjaan rumah tangga setiap harinya 25 persen lebih sehat dibanding mereka yang hanya menghabiskan satu hingga dua jam saja. Brand mengatakan pekerjaan rumah tangga harus dibagi rata antara pria dan wanita.

"Pembagian pekerjaan rumah tangga ini tidak adil. Ini mungkin menjelaskan mengapa perempuan lebih sehat dari laki-laki di masa tua. Untuk mencapai kesetaraan kesehatan, harus ada keseimbangan dalam distribusi tugas rumah tangga antara pria dan wanita lansia," ujar Brand.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement