Kamis 17 May 2018 17:47 WIB

Video Klip Lagu 'Kulari ke Pantai' Dirilis

Video klip menampilkan grup musik RAN dalam perjalanan ke pantai.

Rep: Christiyaningsih/ Red: Yudha Manggala P Putra
Cuplikan video klip Kulari ke Pantai.
Foto: Youtube
Cuplikan video klip Kulari ke Pantai.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Video klip lagu "Kulari ke Pantai" yang menjadi theme song film berjudul sama resmi dirilis, Kamis (17/5). Sedikit berbeda dengan video klip sebelumnya yang full motion graphic, kali ini video klip menampilkan grup musik RAN.

RAN digambarkan sedang dalam perjalanan bersama untuk melepas kerinduan mereka akan suasana pantai. "Konsep video klipnya saya bikin seperti ini untuk mencoba menggelitik penonton untuk ikut berlibur ke pantai. Pastinya juga ingin menggelitik penonton untuk menonton filmnya karena video klip ini dibikin cut to cut dengan footage dari film," demikian penjelasan Sakti Marendra, sutradara video klip "Kulari ke Pantai" dalam keterangan persnya kepada Republika.co.id.

Potongan adegan film dalam video klip sengaja dipilih sesuai dengan lirik lagu yang mengajak bersantai, pergi ke pantai, dan mendengarkan bisikan pasir dan deburan ombak, serta menikmati langit biru.

Penonton akan melihat sebagian perjalanan liburan Sam (Maisha Kanna), Happy (Lilli Latisha), dan Uci (Marsha Timothy). Tidak ketinggalan juga adegan surfing Sam dan Baruna (Varun Tanjung) di salah satu pantai yang ada dalam film Kulari ke Pantai.

"RAN selalu membawa napas baru dalam setiap lagu-lagunya. Begitu pula untuk theme song Kulari ke Pantai ini. Mereka berhasil menerjemahkan mood dari film, padahal belum sempat melihat filmnya secara utuh. Saya senang dan puas sekali dengan theme song oleh RAN ini," kata Mira Lesmana lewat keterangan resminya.

Film Kulari ke Pantai merupakan kolaborasi produser Mira Lesmana dan sutradara Riri Riza, yang telah berhasil mencetak dua film anak-anak legendaris, Petualangan Sherina (2000) dan Laskar Pelangi (2008).

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement