REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pernikahan Pangeran Harry dari Kerajaan Inggris dan Meghan Markle berlangsung beberapa pekan lagi. Di sela kesibukan jelang resepsi itu, keduanya sudah memiliki jadwal kunjungan internasional sesudah menikah.
Harry dan Megan berencana pergi ke Sydney, Australia, pada Oktober 2018. Mereka akan menyimak Invictus Games, kompetisi olahraga paralimpik yang digagas Harry untuk veteran atau tentara yang terluka.
Kegiatan yang telah terselenggara sejak 2014 itu akan berlangsung mulai 20 Oktober sampai 27 Oktober 2018. Tahun ini, lebih dari 400 veteran dari 17 negara berkompetisi dalam 72 tim di sejumlah cabang olahraga.
Baca juga: Penasaran dengan Rahasia Kecantikan Meghan Markle?
Acara ini agaknya dimaknai secara khusus oleh Harry dan Meghan. Keduanya membuat penampilan publik pertama sebagai pasangan di perhelatan Invictus Games Toronto September 2017 silam.
Tahun lalu, Meghan dan Harry juga berbincang dengan para peserta. Salah satunya adalah Michael Mellon (38), yang kaki kirinya diamputasi karena cedera saat bermain rugby untuk Royal Air Force pada 2005.
"Tahun lalu kami banyak bicara tentang Kanada. Dia (Meghan) memberi tahu saya bahwa dia belum pernah ke Australia dan berencana menghadiri acara tahun ini di sana," kata Mellon, seperti dikutip dari laman People.
Pasangan tersebut kini kian sibuk menyiapkan berbagai hal untuk pernikahan mereka pada 19 Mei mendatang. Sejumlah detail telah diungkap kepada publik, seperti bunga dekorasi, kue pernikahan, dan para undangan.