Sabtu 07 Apr 2018 00:21 WIB

Solo: A Star Wars Story Tayang Perdana di Cannes

Panitia Festival Cannes telah mengonfirmasi penayangan spinoff dari serial Star Wars

Rep: Ahmad Fikri Noor/ Red: Esthi Maharani
Solo: A Star Wars Story
Foto: Express
Solo: A Star Wars Story

REPUBLIKA.CO.ID,  PARIS -- Film Solo: A Star Wars Story akan ditayangkan perdana dalam ajang bergengsi Festival Film Cannes. Panitia Festival Cannes telah mengonfirmasi penayangan spinoff dari serial Star Wars tersebut.

Dikutip dari Guardian pada Jumat (6/4), film yang disutradarai oleh Ron Howard tersebut mendapatkan jatah penayangan spesial pada 15 Mei 2018. Film tersebut baru akan dirilis secara global pada 25 Mei 2018.

Cannes yang terkenal sebagai festival film berseni tinggi mungkin tampak kurang cocok dengan serial Star Wars. Namun, faktanya, serial karya George Lucas itu pernah ditayangkan di Cannes. Pada 2005, Revenge of the Sith pernah tampil di layar Cannes. Film populer lain seperti The BFG dan Mad Max: Fury Road juga pernah menerima kesempatan yang sama.

Produksi Solo: A Star Wars Story dikabarkan menghadapi sejumlah masalah. Sutradara awal film tersebut Phil Lord dan Christopher Miller digantikan oleh sutradara kawakan Ron Howard di tengah-tengah masa pengambilan gambar. Selain itu, beredar kabar aktor Alden Ehrenreich yang memerankan Han Solo muda harus mendapatkan kelas akting untuk meningkatkan performanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement