Kamis 05 Apr 2018 08:50 WIB

Beri Dukungan pada Kanker, Deadpool Berwarna Pink

Kampanye tersebut dikemas dalam video berdurasi lebih dari satu menit.

Rep: Dwina Agustin/ Red: Winda Destiana Putri
Deadpool pink dukung kanker.
Foto: Aceshowbiz
Deadpool pink dukung kanker.

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Deadpool mengganti sementara kostumnya menjadi warna merah muda. Keputusan itu sebagai bentuk upaya kerja sama untuk melawan kanker.

Dalam kampanye tersebut, Deadpool bekerja sama dengan Omaze. Lembaga nonprofit yang didedikasikan untuk pencegahan kanker, deteksi dini dan memberikan dukungan bagi pengidapnya.

Kampanye tersebut dikemas dalam video berdurasi lebih dari satu menit. Dia menyatakan jika pengunaan kostum berwarna pink merupakan upayanya untuk menunjukkan kedekatan dengan kanker.

Dengan gaya "nyeleneh" khas The Mercwith the Mouth, dia menyatakan jika dalam kampanye perjuangan melawan kanker membutuhkan biaya. Dia pun meminta bantuan banyak orang untuk ikut bergabung menyumbangkan dana agar bisa melakukan perlawansn dari penyakit tersebut.

"Ini adalah salah satu pertarungan dimana setiap orang bisa menjadi pahlawan. Tidak ada kekuatan super, jubah atau kostum CG yang lemah yang dibutuhkan. Hanya uang Anda," ujar Ryan Reynolds pemeran Deadpool dikutip dari Aceshowbiz, Kamis (5/4).

Dalam penggalangan dana itu, setiap penumbangakan mendapatkan hadiah dari Deadpool. Setiap tingkatan donasi akan diberikan hadiah berupa merchandise film yang akan tayang Mei tahun ini, hingga pesan suara langsung dari Reynolds.

Reynolds kembali sebagai tentara bayaran di Deadpool 2. Dia akan beradu peran kembali dengan Morena Baccarin sebagai Vanessa,T.J. Miller kembali ke perannya sebagai Weasel, Leslie Uggams sekali lagi memainkan Blind Al, Brianna Hildebrand masih menggambarkan Negasonic Teenage Warhead, dan Stefan Kapicic kembali sebagai suara Colossus. Mereka bergabung dengan Zazie Beetz yang berperan sebagai Domino, dan Josh Brolin yang dipercaya untuk memainkan Cable.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement