Rabu 04 Apr 2018 08:51 WIB

Meghan Markle Idolakan Putri Diana

Meskipun saat ini dia bukan seorang politisi, dia telah menjadi pendukung publik.

Rep: Dwina Agustin/ Red: Winda Destiana Putri
Meghan Markle
Foto: EPA
Meghan Markle

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Meghan Markle belum secara resmi menjadi anggota kerajaan karena belum menikahi Pangeran Harry. Hanya saja, dia sudah belajar banyak untuk masuk ke lingkaran itu, salah satunya belajar dari mendiang Putri Diana.

"Tertarik oleh Diana tidak hanya untuk gayanya tetapi juga untuk misi kemanusiaan independennya. Dia melihatnya sebagai teladan," ujar penulis Meghan: A Hollywood Princess AndrewMorton, dikutip dari E!News, Rabu (4/4).

Morton menyatakan dalam buku barunya itu, jika mantan bintang Hollywood telah lama mengikuti kehidupan calon mertuanya. Dia remaja saat itu diduga menyaksikan pemakaman Diana yang dipublikasikan bersama teman-temannya.

Di samping itu pula, Markle tertarik dengan pembahasan kematian Istri Pangeran Charles itu. Dia merupakan anggota kelas filsafat di sekolah menengahnya yang memperdebatkan "paradoks" kematian Diana.

Dalam hal kemanusiaan pun, Diana menjadi model yang ditiru oleh Markle. Mantan bintang "Suits" itu dan seorang teman diduga mengumpulkan pakaian dan mainan untuk disumbangkan, sehingga memperlihatkan minatnya sangat jelas pada Diana. Sebab itu pula, ibu temannya memberi Markle salinan biografi Diana yang ditulis oleh Morton.

Markle kemudian terlibat dalam teater dan hubungan internasional di Universitas Northwestern. Itu menunjukkan indikasi dalam politik dan semangat kemanusiaannya yang sedang berkembang. Pada akhir karir kuliahnya, dia mendapat magang di luar negeri, yaitu Kedutaan Besar Amerika Serikat di Buenos Aires.

Meskipun saat ini dia bukan seorang politisi, dia telah menjadi pendukung publik vokal, mencurahkan waktunya untuk memperjuangkan atas nama perempuan dan anak-anak serta bagi keluarga miskin diseluruh dunia. Keputusan itu menjadi kemiripan yang jelas dengan "putri rakyat".

"Dia selalu terpesona oleh keluarga kerajaan. Dia ingin menjadi Putri Diana 2.0," kata teman masa kecil Ninaki Priddy seperti dikutip dalam buku itu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement