Selasa 03 Apr 2018 14:36 WIB

Biografi Meghan Markle Ungkap Empat Fakta Tersembunyi

Buku itu ditulis oleh Andrew Morton yang juga membuat biografi Putri Diana.

Rep: Christiyaningsih/ Red: Winda Destiana Putri
Meghan Markle
Foto: EPA
Meghan Markle

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle akan berlangsung kurang dari dua bulan. Maka tak heran bila Meghan Markle rencananya akan merilis biografinya pada 17 April mendatang. Buku itu ditulis oleh Andrew Morton yang juga membuat biografi untuk mendiang Putri Diana.

Lewat biografi berjudul Meghan: A Hollywood Princess, terkuak sejumlah fakta mengenai mantan bintang Suits itu yang selama ini belum diketahui publik. Dilansir dari Marie Claire yang dihimpun dari Us Weekly, Daily Mail, dan Times, berikut empat fakta Meghan Markle:

Perceraian mendadak

Sebagaimana diketahui, Meghan Markle pernah menikah dengan produser Trevor Engelson. Trevor ikut membantu Meghan untuk ambil bagian dalam film Remember Me. Namun tiba-tiba pernikahan itu berujung perceraian ketika Meghan harus pindah ke Toronto namun Trevor tetap tinggal di Los Angeles. "Pernikahan berakhir mendadak. Meghan mengembalikan cincin pertunangan dan pernikahan kepada Trevor lewat pos," tulis Morton. Namun sejak bercerai dan membintangi Suits, Meghan berubah menjadi wanita yang lebih mandiri dan punya banyak teman serta berpenghasilan tetap.

Langsung Klik dengan Pangeran Harry

Sudah bukan rahasia lagi jika Pangeran Harry dan Meghan Markle bertemu lewat sebuah kencan buta. Mereka pertama kali bertemu di Soho House London pada 1 Juli 2016. Morton mendeskripsikan pertemuan itu sebagai pertemuan yang 'memabukkan'. Dalam postingan Instagramnya terdahulu, Meghan mengunggah foto dua buah permen berbentuk hati yang diprediksi merupakan sinyal untuk Pangeran Harry.

Meghan mengidolakan Putri Diana

Dalam biografi tunangan Pangeran Harry itu, Morton menyebut Meghan ikut bersedih ketika Putri Diana meninggal pada 1997. "Meghan dan teman-temannya menonton upacara pemakaman Putri Diana dan ikut menangis karena kepergiannya," tulis Morton.

Menurut sang penulis, teman-teman dan keluarga menyebut aktris 36 tahun itu tidak hanya menyukai gaya Putri Diana. Meghan juga mengagumi sosok ibu Pangeran Harry tersebut sebagai wanita yang berjiwa sosial tinggi. Tak heran Putri Diana menjadi role model bagi Meghan Markle. "Dia ingin menjadi Putri Diana versi kedua," ungkap Ninaki Priddy yang merupakan kawan Meghan.

Meghan pernah menjadi putri

Kendati calon suaminya duduk sebagai penerus tahta Kerajaan Inggris di urutan keenam bila anak ketiga Pangeran William lahir, Meghan sudah pernah lebih dulu menjadi seorang putri.

Tepatnya ia pernah menjadi putri dalam acara reuni SMA pada 1998. Salah satu guru Meghan mengatakan siswanya yang berdarah Afro-Amerika itu sangat memukau dan berkharisma.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement