Jumat 02 Mar 2018 20:06 WIB

Michelle Bandingkan Makanan Gedung Putih dengan Buckingham

Istana Buckingham menyajikan makanan di atas piring berlapis emas.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Indira Rezkisari
Michelle Obama dan Barack Obama.
Foto: EPA
Michelle Obama dan Barack Obama.

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Dalam sebuah ajang diskusi dan pameran makanan sehat, mantan Ibu Negara Amerika Serikat, Michelle Obama, memberikan perbandingan mengenai sajian makanan yang dihidangkan dalam jamuan makan malam kenegaraan di Gedung Putih dan Istana Buckingham, Inggris. Menurut istri dari Presiden ke-44 Amerika Serikat, Barrack Obama, makanan di Gedung Putih jauh lebih enak dibanding di Istana Buckingham.

''Jelas, tidak diragukan lagi, makanan di Gedung Putih (lebih enak). Saya tidak bermaksud untuk melukai atau menyinggung perasaan orang lain, tapi saya rasa, makanan Amerika jauh lebih baik dan enak,'' kata Michelle seperti dikutip dari Travel and Leisure, Jumat (2/3).

Kendati begitu, untuk beberapa aspek, ungkap Michelle, pelayanan dan penyajian makanan di Istana Buckingham lebih baik ketimbang di Gedung Putih. Terutama pada saat menjamu tamu-tamu kenegaraan di jamuan makan malam kenegaraan. Baiknya pelayanan ini, tutur Michelle, pun diperkuat dengan keindahan kebun bunga mawar yang ada di Istana Buckingham.

''Saat kami dilayani pada saat jamuan makan malam kenegaraan, mereka memiliki perlengkapan makan yang terbuat dari emas. Piringnya pun terbuat dari emas. Jadi mereka menempatkan makanan di atas piring emas. Saya katakan,'Untuk hal ini, mereka lebih baik dan mengalahkan kita'. Tidak hanya itu, kebun bunga mawar merah mereka juga lebih besar,'' ujarnya.

Hampir selama delapan tahun, Michelle memang mendampingi Barrack Obama berkantor di Gedung Putih. Perempuan berusia 54 tahun ini mengisahkan berbagai detail tentang kehidupan keluarganya di Gedung Putih.

''Anda harus benar-benar merencanakan untuk bisa menghabiskan waktu bersama keluarga. Memang tidak banyak keahlian berbeda yang harus kami terapkan selama di Gedung Putih. Banyak keluarga di Amerika yang memiliki dua pekerjaan dan anak. Kehidupan kami pun tidak berbeda, tapi memang ada sedikit perbedaan, yaitu sorotan publik terhadap keluarga kami,'' kata Michelle.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement