Ahad 18 Feb 2018 16:11 WIB

Nasi Goreng Rendang Nendang Menu Andalan Kafe Hoax

Beberapa nama untuk menu yang dijual di tempat makan ini memang unik.

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Winda Destiana Putri
Nasi goreng
Foto: Republika/Prayogi
Nasi goreng

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk meresmikan Kafe Hoax yang terletak di Pantai Lagoon. Agung Prasetio selaku Head Chef Kafe Hoax menyatakan menu favorit konsumen resto tersebut adalah nasi goreng rendang nendang.

"Kita sudah soft opening itu tanggal 18 Januari. Dan menu favorit yang sering dipesan itu nasi goreng rendang nendang," ujar Agung kepada Republika di Kafe Hoax, Ancol, Jakarta, Ahad (18/2).

 

Makanan yang dijual di resto ini dibuat seperti makanan cepat saji atau fastfood yang ada. Namun yang membedakan adalah makanannya masih seputar makanan Indonesia yang berbahan dasar nasi atau mie.

 

Nasi goreng rendang nendang yang menjadi makanan pilihan konsumen disebut Agung sama seperti nasi goreng yang dibuat dengan bumbu rendang biasanya. Namun yang membedakan menu tersebut dari yang ada diluaran adalah bentuk dagingnya yang dibuat seukuran potongan dadu dan belum ada di rumah makan lainnya.

 

"Kalau untuk minumannya yang ramai dipesan itu cendol bacok. Kalau mau tahu gimana rasanya silahkan dicoba sendiri, dibuktikan sendiri kebenarannya," lanjut Agung.

 

Beberapa nama untuk menu yang dijual di tempat makan ini memang unik. Diantaranya ada nasi rawon dinosaurus, betutu terbang, nasi cakalang kabut. Untuk minumannya sendiri ada cendol taro disini, teteh manis, dan kopi dono mochaccino indro.

 

Head chef ini mengatakan nama yang digunakan sengaja dibuat unik dan nyeleneh agar konsumen semakin penasaran dan tertarik mencoba menu tersebut.

 

Rentang harga yang ditawarkan di resto ini bisa dibilang terjangkau. Menu paling murah diberi harga Rp 12.000 hingga Rp 25.000 dan untuk minumannya dari Rp 10.000 hingga Rp 25.000.

 

Hingga saat ini Agung mengakui feedback dari konsumen sangat positif. Bahkan tempat makan ini sudah dipesan sebagai tempat untuk merayakan reuni pada tanggal 18 Maret nanti dan beberapa waktu lalu digunakan sebagai salah satu lokasi syuting film.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement