Kamis 25 Jan 2018 19:57 WIB

Rachel Morrison Cetak Sejarah di Oscar

Morrison masuk nominasi dalam kategori sinematografi terbaik.

Rep: Christiyaningsih/ Red: Winda Destiana Putri
Rachel Morrison
Foto: CNN
Rachel Morrison

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Nama-nama nominator Oscar 2018 baru saja diumumkan. Di antara sederet nama yang masuk sebagai kandidat pemenang, ada nama Rachel Morrison. Morrison masuk nominasi dalam kategori sinematografi terbaik.

Tercantumnya nama Morrison adalah sebuah kejutan dan rekor. Pasalnya, ia adalah wanita pertama yang masuk nominasi tersebut setelah selama 90 tahun kategori ini selalu diisi oleh sinematografer laki-laki.

 

Morrison mengaku terkejut namanya masuk dalam nominasi. "Pekerjaan sebagai sinematografer adalah memvisualisasikan emosi. Itu adalah sesuatu yang tak dapat dipisahkan dari wanita," katanya dilansir dari Times of India.

 

"Tidak ada yang bisa menghentikan kami. Perempuan sangat punya kualifikasi maka kerjakan saja. Ini tidak hanya tentang sinematografi tetapi juga mempercayai diri sendiri dan semuanya mungkin terjadi," imbuhnya.

 

Dilansir dari laman Variety, film Mudbound berhasil membawanya masuk ke ajang paling bergengsi di jagat perfilman itu. Desember tahun lalu, Morrison memenangkan piala New York Film Critic Circle. Ia juga dinominasikan menerima Critic's Choice Award oleh organisasi kritikus film di North Carolina dan Chicago. Karya Morrison selanjutnya dapat disaksikan dalam film besutan Marvel, 'Black Panther'.

 

Di sisi lain, Mudbound ikut dinominasikan dalam kategori pemeran pembantu wanita terbaik (Mary J. Blinge) serta film adaptasi dan lagu tema terbaik. Dalam Oscar 2018, Morrison bersaing dengan sinematografer film Blade Runner 2049 (Roger Deakin), Darkest Hour (Bruno Delbonnel), Dunkirk (Hoyte van Hoytema), dan The Shape of Water (Dan Laustsen).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement