REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Sama seperti kita semua, Pangeran Harry dari Kerajaan Inggris dan calon istrinya Meghan Markle butuh waktu untuk berlibur. Keduanya dilaporkan menghabiskan liburan tahun baru bersama di French Riviera.
Pasangan yang akan segera menikah itu berangkat sehari sebelum tahun baru dengan 'cara biasa'. Harry dan Meghan menggunakan penerbangan kelas ekonomi pada pagi hari dan duduk di barisan kursi paling belakang dekat toilet.
Harry yang duduk di samping jendela menyamarkan diri dengan memakai topi bisbol sementara Meghan duduk di kursi bagian tengah. Upaya untuk tak terlihat agaknya sia-sia karena semua orang tetap menyadari kehadiran mereka.
Setibanya di French Riviera, Harry dan Meghan menghabiskan waktu berkualitas dengan para sahabat dekat. Bedanya, sahabat dekat mereka bukan orang biasa. Mereka bersua dengan Pangeran Albert beserta istrinya, Putri Charlene, dari Monako serta sejumlah teman bangsawan.
Seorang sumber menginformasikan bahwa Harry dan Meghan menginap di sebuah tempat yang sangat privat dan mahal. Pasangan tersebut bersama para sahabat juga bertandang ke Monte Carlo, tempat yang amat terkenal di Monako.
"Para bangsawan Inggris itu sangat menikmati liburannya. Pangeran Albert yang dekat dengan Harry memastikan mereka bersenang-senang merayakan tahun baru," ungkap sumber tersebut, dikutip dari laman Travel and Leisure.
Meski berangkat dengan cara biasa, Harry dan Meghan kembali ke Inggris dengan transportasi yang naik kelas. Mereka menumpang helikopter pribadi pada Selasa (2/1) pukul 11.00 jelang siang waktu setempat.
Sepulangnya dari perjalanan singkat tersebut, Harry dan Meghan kembali disibukkan dengan persiapan pernikahan. Pekan depan, keduanya juga hadir bersama di stasiun radio Reprezent 107,3 FM dalam sebuah pelatihan keterampilan untuk anak muda.