Senin 20 Nov 2017 22:00 WIB

Babel Raih Penghargaan 'Pariwisata Halal Award 2017'

Gubernur Babel, Erzaldi Rosman Djohan
Foto: dok. Humas Pemprov Babel
Gubernur Babel, Erzaldi Rosman Djohan

REPUBLIKA.CO.ID, PANGKALPINANG -- Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung berhasil meraih penghargaan Pariwisata Halal Award 2017 dari Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan, dan Kosmetika Majelis Ulama Indonesia (LPPOM MUI). Babel dinilai sukses mengembangkan wisata halal di daerahnya.

"Kita sejak awal sudah konsen mengembangkan produk halal untuk peningkatan daya saing Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di tingkat nasional maupun internasional," kata Gubernur Kepulauan Babel, Erzaldi Rosman Djohan di Pangkalpinang, Senin.

Ia menjelaskan penghargaan Halal Award 2017 dapat menjadi pemicu bagi para UMKM untuk terus mengembangkan produk halal serta motivasi bagi pemerintah daerah dalam memajukan potensi daerah dari berbagai sektor.

"Produk makanan halal ini menjadi kebutuhan masyarakat dan ini memberikan semangat kepada pemerintah untuk terus meningkatkan jumlah produk halal dan perkembangan UKM di daerah," ujarnya.

Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Kepulauan Babel, Elfiyena mengatakan, pada 2017 lebih dari 150 produk sudah diberikan sertifikasi halal yang sebelumnya telah diseleksi oleh Tim LPPOM MUI. Ke depan masih banyak produk terbaru usaha kecil halal yang digerakkan masyarakat, khususnya UMKM.

"Dengan adanya label halal, masyarakat merasa nyaman dalam mengkonsumsi produk UKM ini. Kedepan kita yakin jumlah produk halal kita akan terus ditambah," ujarnya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement