Rabu 09 Aug 2017 06:11 WIB

Jessica Jung Masih Anggap SNSD Istimewa

Rep: Wilda Fizriyani/ Red: Indira Rezkisari
Jessica Jung
Foto: EPA
Jessica Jung

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Sepuluh tahun sudah grup SNSD berkarier di dunia musik Korea Selatan, meski hanya dengan delapan anggota. Grup yang semula berjumlah sembilan anggota ini harus kehilangan satu personelnya, Jessica Jung pada 2014 silam.

Walau tak lagi bersama SNSD, Jessica nyatanya masih menganggap istimewa atas grup yang tengah membesarkan namanya itu. Di matanya, SNSD itu sesuatu yang berharga karena telah mengisi masa mudanya dengan hal indah. "Kita telah menjalani banyak hal bersama, termasuk momen sulit dan bahagia sekalipun. Aku rasa itu masa terindah yang tak bisa aku hapus," kata kakak dari Krystal Jung ini seperti dilansir Soompi, Rabu (9/8).

Seperti diketahui, SNSD merayakan hari ulang tahun grupnya pada 5 Agustus lalu. Perayaannya ini ternyata tidak dirasakan oleh SNSD tapi Jessica juga. Penggemar Jessica ikut merayakan tersebut dengan menampilkannya di layar besar Times Square, New York.

"Aku tidak lagi merasa sendiri mempromosikannya, penggemar banyak melakukan banyak hal untuk mendukungku. Aku benar-benar terkejut. Itu jelas memberikanku kekuatan dan membuatku ingin merilis album baru secepatnya," tambahnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement