REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Model dan artis asal Inggris, Cara Delevingne, mengkritik tentang pemahaman sebagian besar orang soal definisi atau arti kecantikan. Cara pun mengajak fans-fansnya untuk kembali meredefinisi arti kecantikan.
Cara memang tengah menjadi perhatian setelah memutuskan untuk mencukur habis rambut di kepalanya. Ini dilakukan model berusia 24 tahun itu sebagai bagian dalam perannya di film terbarunya, Life in a Year.
Tidak hanya itu, Cara juga mulai menggugat dan mengkritik soal definisi kecantikan yang ada di masyarakat. Lewat akun Instagram-nya, Cara mengunggah fotonya yang tengah bersiap untuk masuk mobil dan terlihat tidak menggunakan make-up sama sekali.
Di bagian caption, Cara menulis,''Rasanya cukup melelahkan untuk selalu mendengar seperti apa kecantikan itu. Saya lelah dengan cara masyarakat untuk mendefinisikan kecantikan. Hapus semua make-up Anda, potong rambut Anda. Campakkan semua kepemilikan Anda. Siapa kita? Bagaimana kita mendefinisikan kecantikan? Apa yang kita lihat sebagai kecantikan atau keindahan?''
Sejam sebelumnya, Cara juga menunggah fotonya tengah berjalan di ajang Met Gala 2017, sebuah ajang tahunan pengumpulan dana untuk Museum Art dan Kostum Institute di New York. Di ajang tersebut, Cara terlihat mewarnai kepalanya dengan warna perak dan mengenakan gaun yang penuh dengan berlian.
''Semakin kita percaya dan menerima diri kita sendiri, maka kita akan semakin berdaya. Seharusnya, kecantikan tidak bisa dengan begitu mudah didefinisikan. Kecantikan atau keindahan adalah sebuah konsep yang tanpa batas,'' tulis Cara dalam keterangan foto itu, seperti dikutip Time, Jumat (5/5).
Saat ini, peraih penghargaan Model of The Year dari British Fashion Award pada 2015 itu memang tengah aktif berkampanye mengenai sikap penerimaan seseorang terhadap dirinya sendiri. Lewat tagline 'Embrace your Weirdness', Cara mengunggah berbagai foto di media sosial dan kerap menyampaikan pendapatnya soal definisi kecantikan dan bagaimana membantu orang untuk bisa menerima dirinya sendiri dengan berbagai kekurangan dan kelebihannya.