Rabu 15 Mar 2017 07:32 WIB

Ria Ricis Menikmati Tantangan Jadi Selebgram

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Indira Rezkisari
Ria Ricis
Foto: Republika/Shelbi Asrianti
Ria Ricis

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Nama Ria Ricis kini dikenal sebagai salah satu selebgram alias selebritas Instagram. Namun, perjalanan perempuan berhijab itu menjadi terkenal lewat media sosial Instagram bukan tanpa tantangan.

"Positifnya, Alhamdulillah bisa biayai hidup sendiri, beli apa-apa sendiri. Tapi negatifnya agak kerepotan bagi waktu, masih butuh pengaturan waktu lebih baik biar enggak mengganggu jadwal kuliah," ujar hijaber bernama lengkap Ria Yunita itu.

Hal yang paling disyukuri Ria setelah sukses menjadi selebgram bukan karena dirinya terkenal atau mendapat uang yang sebagian telah ia investasikan. Namun, adik dari Oki Setiana Dewi itu bersyukur bisa menghibur, membuat konten bermanfaat, sekaligus membuka lapangan pekerjaan.

Saat ini, Ria sudah memiliki enam orang tim yang dipekerjakan sebagai karyawan. Selain fotografer, ada pekerja yang khusus memberikan ide untuk sponsor barang, penata rias pribadi, dan beberapa asisten dengan tugasnya masing-masing.

Ria juga tidak terlalu ambil pusing menghadapi para pembenci di media sosial yang notabene merupakan ruang semua orang berpendapat. Pemilik akun Instagram @riaricis1795 yang diikuti 5,9 juta netizen itu hanya ingin memberikan yang terbaik bagi penggemarnya yang dijuluki The Ricis.

Namun, reaksi sejumlah penggemar fanatik tak ayal membuat perempuan kelahiran Batam, 1 Juli 1995 itu tercengang. Ria bercerita, sempat ada lamaran dari beberapa pria yang mengirimkan data diri via email, menyatakan diri ingin menjadi pendamping hidupnya.

"Pas dengar langsung mau ketawa, kaget, tapi aku belum kepikiran untuk menikah karena masih belum lulus kuliah. Yang penting istiqomah, berdoa, prinsip saya menikah muda atau jomblo mulia," tutur mahasiswi semester delapan itu berkelakar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement