Kamis 02 Feb 2017 19:30 WIB

Obat untuk Mengatasi Kesepian

Rep: Ahmad Fikri Noor/ Red: Esthi Maharani
Ilustrasi Wanita Kesepian
Foto: pixabay
Ilustrasi Wanita Kesepian

REPUBLIKA.CO.ID, Kesepian bisa melanda banyak orang tanpa kenal usia dan latar belakang. Namun, jika Anda merasa kesepian, apa yang Anda lakukan untuk mengatasinya?

Bagi banyak orang, kesepian tidak bisa disembuhkan dalam semalam. Untuk itu, BBC merangkum pendapat orang dari berbagai latar belakang mulai dari orang tua tunggal, generasi milenial yang tinggal di kota baru, hingga janda terkait saran untuk membuat hidup tetap terasa ramai.

Belajar hal baru

Beberapa orang merasa belajar hal baru dari kehidupan nyata maupun dari internet dapat menghilangkan rasa sepi. Membentuk kelompok merajut dapat membuat banyak orang berkumpul dan juga tertawa bersama. Internet juga bisa menjadi tempat mencari informasi baru dan menarik sehingga membuat Anda tidak lagi merasa sepi.

Berjalan kaki atau berolahraga

Datang ke pusat kebugaran bisa membuat Anda melupakan sejenak kesepian. Bagi beberapa orang seperti ibu rumah tangga, hari terasa panjang karena tidak banyak melakukan pekerjaan. Helen Stenson adalah salah satu contoh ibu rumah tangga yang memilih berjalan kaki di sekitar lingkungan rumah untuk mengusir kesepian.

Habiskan waktu bersama kucing (atau hewan peliharaan lain)

Joan Gutteridge mengaku kerap merasa sepi di usianya yang sudah mencapai 79 tahun. Namun, kehadiran seekor kucing yang didapatkan dari penampungan membuat hidupnya menjadi lebih ceria.

Menjadi relawan amal

Nancy Saunders mengaku, ketika sedang terpuruk ia memilih untuk ikut menjadi relawan amal. Ia membantu keluarga dan anak yang kurang beruntung. Ia pun merasa lebih terhubung dengan masyarakat dan tidak merasa sepi lagi.

Bergabung dalam komunitas

Di era media sosial seperti saat ini banyak muncul komunitas dengan berbagai minat. Terdapat komunitas sepeda, masak, bahasa, menjahit, dan masih banyak lagi keterampilan lain. Bergabung dengan komunitas tersebut bisa menjadi obat untuk mengatasi kesepian.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement