Kamis 24 Nov 2016 05:19 WIB

Tips Atasi Stres karena Uang

Mengatur keuangan dan pola pikir sangat penting bagi kehidupan.
Foto:
Mengatur manajemen aliran keuangan.

Jangan Membuat Utang

Sebenarnya penggunaan kartu kredit atau beban-beban cicilan akan menambah daftar panjang kewajiban dalam membayar hutang. Usahakan untuk tidak tergiur dan membuat banyak lubang alias utang jika tidak membutuhkan sama sekali.

Cobalah untuk bersabar dan menabung dari uang hasil pendapatan. Misalnya ketika ingin membeli tv baru karena sudah tertinggal zaman, jika memang masih layak digunakan dan sangat baik tentu saja cukup bijak jika Anda menabung dan membeli secara langsung dibandingkan dengan menggunakan cicilan layaknya utang. Dengan hilangnya utang maka hilang juga beban yang harus dipikirkan.

Tekan Gaya Hidup

Tidak ada yang melarang Anda untuk bersenang-senang ataupun liburan. Hakekat alami manusia memang harus bisa liburan dan mengistirahatkan tubuh dan pikiran dari kegiatan sehari-hari. Tapi, bukan berarti melakukannya kapanpun. Hal seperti ini yang akan menambah beban pemikiran. Karena ingin bergaya namun apa daya uang di kantong pas-pasan.

Lebih baik atur pergi main atau liburan setiap bulannya. Buat janji dan juga aturan seberapa banyak uang yang harus keluar ketika melakukan liburan dan jalan-jalan. Dengan hal ini maka stres akibat pengelolaan uang akan berkurang. Selain itu, kurangi rasa nafsu yang dalam waktu dekat melakukan kegiatan atau jalan-jalan dengan anggaran besar. Sesekali memang tidak apa-apa namun keterusan bisa menjadi hal yang gawat.

Semua Kembali Kepada Anda

Semua tips tadi diharapkan dapat diterapkan oleh Anda yang masih bingung akibat uang bulanan yang sulit untuk dikelola. Selain tips di atas, semua kembali pada masing-masing individu. Bagaimana menyikapi dan bijaksana dalam menggunakan uang. Pendapatan yang sama-sama sedikit namun berbeda pemikiran akan menghasilkan hal yang berbeda. Pendapatan banyak-pun tidak bisa menjadi kaya raya atau berlebihan jika masih boros dan tidak benar dalam mengelola keuangan. Jangan dijadikan semua kebutuhan sebagai beban dan stres.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement