Kamis 15 Sep 2016 08:11 WIB

Terpaksa Bekerja di Tempat Tidur? Ini Solusinya

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Andi Nur Aminah
Meja kerja di tempat tidur
Foto: Coolthings
Meja kerja di tempat tidur

REPUBLIKA.CO.ID, Jika seseorang terpaksa bekerja di atas tempat tidur, jangan khawatir. Bekerja di tempat boleh jadi karena Anda masih dalam kondisi pemulihan pascasakit atau memang sedang kurang enak badan namun banyak pekerjaan yang harus diselesaikan. Atau boleh juga karena alasan, ruangan di rumah Anda kurang memadai untuk menata meja kerja Anda.

Kini, sebuah solusi dihadirkan oleh Unicoo berupa overbed table. Overbed table sebetulnya bukan hal baru. Sejumlah rumah sakit menggunakannya untuk memberi makan pasien yang terbaring di tempat tidur. Bentuknya berupa meja kecil di sisi tempat tidur Anda.

Hal tersebut menginsipirasi munculnya produk Unicoo overbed table. Ini adalah meja kerja yang sepenuhnya didesain berukuran penuh memeluk kasur Anda. Pemiliknya dapat bekerja, bermain, dan berselancar di dunia maya sepanjang hari seperti biasa tanpa harus meninggalkan tempat tidurnya yang hangat dan nyaman.

Dilansir dari Cool Things, Kamis (15/9), Unicoo overbed table terdiri atas meja kayu yang ditopang rangka baja dan roda kaster. Frame-nya disesuaikan dengan tinggi dan lebar kasur, hingga ukuran terbesar, seperti California King Size.

Meja tidur ini bisa menampung segala sesuatu sekaligus memudahkan penggunanya bergerak di kasur. Anda cukup menarik dan mendorong meja setelah mendapatkan posisi ternyaman.

Meja ini selain dirancang untuk digunakan di tempat tidur ternyata juga bisa dijadikan worstation mandiri. Anda cukup mendorongnya ke dinding dan menempatkan kursi di bawahnya. Proses merakitnya sangat mudah, hanya memakan waktu 10 menit saja. Unicoo overbed table saat ini dipasarkan rata-rata dengan harga 99,99 dolar AS atau setara Rp 1,3 juta.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement