REPUBLIKA.CO.ID, Mampu mengendalikan nafsu makan adalah dambaan hampir sebagian orang, terlebih untuk Anda yang memiliki nafsu makan yang tidak terkontrol. Meski lapar, porsi makan tetap harus dijaga sehingga lambung tetap sehat dan tidak menjadi pemicu kegemukan.
Lalu bagaimana jika sulit menahan nafsu makan saat melihat berbagai makanan yang tampak nikmat? Dilansir dari Health Central, ada sejumlah cara jitu untuk menyiasati mengendalikan nafsu makan.
Gunakanlah piring yang lebih kecil
Secara logis piring yang lebih besar membuat makanan terlihat lebih sedikit. Akibatnya, orang akan merasa terus kekurangan dan ingin terus menambah porsi makanan. Hal ini yang membuat Anda makan dengan porsi yang tidak teratur. Trik lain yang bisa digunakan adalah menggunakan peralatan makan yang berwarna kontras dengan piring. Hal ini secara bawah sadar akan memberikan peringatan kepada otak agar lebih waspada terhadap porsi makanan.
Tonjolkan makanan sehat di atas piring
Sebisa mungkin Anda harus lebih memilih makanan sehat ketimbang makanan yang hanya akan jadi sampah tubuh. Jika Anda makan di luar rumah, kurangi porsi nasi lalu pesan sayur semangkuk dan habiskan. Hal ini sangat mungkin dilakukan karena di restoran biasanya terdiri dari sebagian besar makanan yang tidak sehat.
Hirup aroma peppermint
Sebelum makan ada baiknya Anda menghirup aroma peppermint. Bau daun mint diyakini akan merangsang otak untuk menghasilkan hormon kolesistokinin (CCK). Hormon tersebut akan merangsang hati untuk mengeluarkan cairan empedu ke dalam usus halus sehingga menyebabkan rasa kenyang.
Lakukan pola hidup sehat
Melakukan olahraga vertikal, seperti skipping yang lebih efektif mengurangi rasa lapar ketimbang olahraga aerobik. Sebab lompat tali akan merangsang sekresi hormon ghreline yang dapat mengurangi rasa lapar lebih banyak. Dengan mulai melakukan kebiasaan ini, perut akan lebih terisi dan tubuh pun tetap sehat.