Jumat 20 May 2016 18:10 WIB

Sundul Gan, Film Inspirasi Perjalanan Berdirinya Kaskus

Rep: c26/ Red: Andi Nur Aminah
Para pemeran film Sundul Gan, bersama sutradara dan pendiri Kaskus.
Foto: dok 700 Pictures
Para pemeran film Sundul Gan, bersama sutradara dan pendiri Kaskus.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Kaskus merupakan situs forum komunikasi kenamaan di Indonesia. Bahkan menjadi nomor satu di Indonesia yang digagas oleh pendirinya Andrew Darwis dan Ken Dean Lawadinata.

Perjalanan membuat Kaskus hingga semaju sekarang ternyata tidak semudah membalikan tangan. Kisah dua sahabat yang kesuksesannya sangat menginspirasi itu akhirnya diangkat dalam sebuah film layar lebar besutan Kaskus dan 700 Pictures.

Film yang berjudul Sundul Gan: The Story of Kaskus ini bercerita tentang kisah nyata perjalanan membangun Kaskus. Kisah ini mengangkat kesuksesan Kaskus dari awal hingga menjadi situs forum komunitas maya terbesar dan nomor satu di Indonesia.

Pendiri Kaskus, Andrew Darwis mengatakan kisahnya diangkat ke layar lebar diharap dapat menjadi inspirasi bagi kaum muda mengejar impiannya. Ide awalnya terlontar dari sahabatnya, Ken untuk membuat sesuatu bagi bangsa dalam bentuk sebuah film.

"Ken bilang kita harus bikin something di perjalanan Kaskus yang sudah 17 tahun. Supaya bisa jadi inspirasi. Selain itu kita ingin berkontribusi pada film Indonesia. Idenya dari Ken awalnya," kata Andrew dalam konferensi pers filmnya di Universitas Kristen Maranatha, Kota Bandung, Jumat (20/5).

Film ini menceritakan perjalanan Andrew dan Ken saat memulai membuat Kaskus sejak 1999. Saat mereka masih kuliah Art and Institute of Seattle. 

Selama 17 tahun pendiriannya, jatuh bangun pun dirasakan. Bagaimana membuat Kaskus dilirik para netizen di Indonesia. Konflik antara Andrew dan Ken yang berbeda karakter pun menjadi bumbu-bumbu menarik yang ditampilkan dalam film ini.

Sundul Gan menggaet bintang Albert Halim sebagai Andrew dan Ken Dean Lawadinata yang diperankan oleh Dion Wiyoko. Film ini juga disutradarai oleh sutradara perempuan muda yang kreatif dan penuh semangat hidup, Naya Anindita 

Naya mengungkapkan, film  ini merupakan film adaptasi kisah nyata dua anak muda Indonesia yang sukses membangun situs forum komunitas terbesar di Indonesia dengan cara yang ringan, menggunakan efek visual dan disampaikan dalam bahasa anak muda.  ‘Sundul Gan: The Story of Kaskus adalah film komedi ringan yang menyentuh dan menceritakan banyak hal tentang persahabatan dan tantangan dalam membuat bisnis baru.  

“Film Sundul Gan, The Story of Kaskus adalah sebuah film inspiratif dari untuk dan bagi generasi muda Indonesia," ujar Naya.

Albert juga mengaku sangat senang dapat dipercaya untuk memainkan peran Mimin, panggilan Andrew di forum Kaskus, yang menjadi tokoh inspirasional bagi kaum muda. Albert menilai tantangan terbesarnya dalam perannya adalah harus memerankan tokoh inspirasional yang masih hidup dan diketahui banyak orang.

"Tantangannya gue harus mempelajari karakter Mimin yang orangnya masih ada. Karena biasanya film biografi kan ketika tokohnya sudah meninggal. Tapi ini asyik banget karena film biopik tentang anak muda," tuturnya.

Film Sundul Gan: The Story of Kaskus ini akan tayang perdana di bioskop serentak di seluruh Indonesia pada  2 Juni 2016.

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement