REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dalam serial Harry Potter, tokoh Petunia Dursley yang merupakan bibi dari Harry punya kecemburuan laten. Sejak kecil, Petunia iri pada adiknya, Lily Potter (ibu Harry), karena punya kekuatan sihir dan lebih disayang orang tuanya.
Ternyata, rasa iri tersebut juga dirasakan Fiona Shaw, pemeran Petunia Dursley. Shaw sebenarnya sangat ingin berperan sebagai Profesor Minerva McGonagall yang mengajar ilmu sihir alih-alih jadi bibi Harry yang masam dan menyebalkan.
"Saya sangat ingin bermain sebagai pemilik kekuatan magis. Saya cemburu kepada pemeran Profesor McGonagall, saya sebenarnya ingin menjadi dirinya," kata Shaw kepada Express.co.uk.
Aktris berusia 57 tahun itu merujuk pada aktris Dame Maggie Smith, pemeran McGonagall. Soalnya, McGonagall dikisahkan mengajar mata pelajaran keren seperti Transfigurasi dan bisa mengubah diri menjadi seekor kucing.
Meski tidak mendapatkan karakter itu, Shaw yang tampil dalam lima serial film Harry Potter tetap menikmati perannya sebagai muggle alias manusia tanpa kekuatan sihir. Setelah film yang ia mainkan lama berlalu, Shaw cukup tercengang dengan perubahan dari pemeran anak kandungnya dalam cerita, Harry Melling (Dudley Dursley).
"Saya terkadang masih mengikuti perkembangan Melling dan sekarang dia menjadi aktor muda yang brilian, gagah, dan elegan. Dia tidak lagi terlihat seperti Dudley di serial Harry Potter," kata Shaw.