REPUBLIKA.CO.ID, Terdapat begitu banyak bangunan yang memiliki keunikan tersendiri di dunia ini.
Dengan berbagai bentuk yang mencengangkan seperti lingkaran bola atau bahkan menyerupai benda-benda kecil di sekitar kita, seperti sepatu, dipastikan Anda akan takjub.
Tak terkecuali dengan salah satu bangunan di negara tetangga Tanah Air, Singapura. Baru-baru ini di negeri Singa itu terdapat sebuah gedung yang berbentuk seperti kotak-kotak yang ditumpuk.
Dirancang oleh seorang arsitek asal Jerman, Ole Scheeren, gedung ini dinamakan The Interlace. Gedung ini merupakan sekelompok blok apartemen bertingkat enam yang ditumpuk secara diagonal, antara satu dan lainnya. Hal ini bertujuaan untuk membuat taman indah diantara celah-celah bangunan ini.
Dilansir Amusingplanet Rabu (6/1) menurut Ole, konsep The Interlace ditujukan untuk menciptakan bangunan yang besar, tanpa harus menjadikannya sebagai gedung pencakar langit. Atas keunikan bangunan ini, sang arsitek mendapat pujian dari ketua Festival Arsitektural Dunia, Paul Finch.
Konsep dari gedung ini dinilai sangat berani dan berbeda dengan bangunan yang ditujukan sebagai apartemen atau tempat tinggal. Tak hanya itu, The Interlace juga mendapat penghargaan sebagai gedung yang paling didambakan dalam Festival Arsitektural Dunia 2015.