Ahad 22 Nov 2015 07:01 WIB

Manfaat Minyak Pohon Teh Bagi Kulit

Tea tree oil
Foto: Boldsky
Tea tree oil

REPUBLIKA.CO.ID, Tea tree oil atau yang lebih dikenal dengan minyak pohon teh merupakan tanaman yang tumbuh di Australia.

Awalnya minyak ini dipercaya untuk mengobati luka gores. Namun, saat ini minyak tersebut juga dipercaya sangat baik untuk kulit wajah karena mengandung antiseptik.

Minyak ini juga ampuh mengobati pelbagai macam infeksi kulit dan alergi. Bahkan juga berpotensi mengobati jerawat, eksim, kutil bahkan luka bakar.

Dilansir Boldsky Ahad (22/11) berikut manfaat minyak pohon teh bagi kulit wajah Anda.

Mengobati jerawat

Kandungan minyak pohon teh setara dengan benzoyl peroksida, dimana dapat membantu mengurangi dan mengobati bintik kemerahan jerawat. Menggunakan minyak ini pada kulit sangat aman karena tidak akan membuat kulit terkelupas.

(Baca juga: Strategi Cantik Atasi Poni Lepek)

Merawat kulit kering

Jika Anda memiliki masalah kulit kering, pakailah produk yang mengandung minyak ini di dalamnya. Kandungan minyak pohon teh dipercaya dapat melembabkan kulit. Campurkan setengah sendok makan almond oil dengan minyak, untuk membuat perawatan kulit kering di rumah. Oleskan campuran ini pada wajah setiap malam, ini dapat membantu melembabkan kulit serta membuatnya tampak bercahaya.

Menyembuhkan luka bakar dan gatal

Kandungan antiseptiknya dapat menyembuhkan pelbagai masalah pada kulit. Tea tree oil membantu mengobati luka bakar secara efektif dan meringankan gatal akibat ruam.

Menyembuhkan bekas gigitan serangga

Oleskan tea tree oil pada kulit yang terkena gigitan serangga, diamkan selama 20 menit. Hal ini akan mengurangi efek gatal dari bekas gigitan serangga.

(Baca juga: 4 Manfaat Kecantikan Kantong Bekas Teh Hijau)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement