Ahad 11 Oct 2015 08:55 WIB

Jilbab Traveler: Love Sparks In Korea Juga Syuting di Kawah Ijen

Rep: Puti Almas/ Red: Hazliansyah
Guntur Soeharjanto
Foto: Republika/Puti Almas
Guntur Soeharjanto

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Salah satu novel best seller karya Asma Nadia, Jilbab Traveler: Love Sparks In Korea akan diangkat ke dalam layar lebar. Sesuai dengan judulnya, cerita dalam film ini akan menggambarkan kisah seorang perempuan yang berada di Negeri Ginseng itu.

Karenanya, beberapa kota di Korea Selatan menjadi lokasi utama syuting film Jilbab Traveler : Love Sparks In Korea. Seoul dan Busan adalah diantara kota-kota tersebut.  

Namun, tak hanya di Korea, dua wilayah di Tanah Air juga menjadi latar tempat film ini. Salah satunya adalah Jawa Timur.

"Lokasi syuting sebagian besar memang di Korea Selatan, tapi di Indonesia juga ada salah satunya di Jawa Timur, tepatnya di Baluran dan Kawah Ijen," ujar sutradara film Jilbab Traveler: Love Sparks In Korea, Guntur Soeharjanto, Sabtu (10/10) di Jakarta.

Guntur mengatakan kini tengah merampungkan persiapan produksi film sebanyak 70 persen. Proses syuting pun rencananya dimulai pada Desember di Korea Selatan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement