Rabu 12 Aug 2015 14:46 WIB

Tayang Hari Ini, Fantastic Four Dianggap Kurang Greget!

Rep: MGROL44/ Red: Winda Destiana Putri
Fantastic Four
Foto: splatter.com
Fantastic Four

REPUBLIKA.CO.ID, Sejak tayang perdana di Amerika Serikat beberapa waktu lalu, banyak yang menyayangkan film besutan sutradara Josh Trank ini. Bahkan rating box office dunia gagal diraih.

Hari ini, film superhero garapan Marvel tersebut mulai tayang serentak di seluruh bioskop Indonesia. Namun ternyata, sebelum film ini beredar, di tanah air sendiri pun kritikan pedas sudah diterima, baik dari penggemar komik Marvel maupun penggemar Fantastic Four sendiri. Film ini hanya mampu menduduki peringkat kedua box office dengan pendapatan 26,2 juta dollar AS atau sekitar Rp 354,7 miliar di pemutaran perdananya.

Film yang diproduksi 20th Century Fox ini dianggap jauh dari eskpetasi apabila dibandingkan dengan versi pertamanya dulu. Terjadi perubahan modifikasi pada superhero yang ada di film tersebut. Selain itu, nuansa yang dihadirkan di Fantastic Four terbaru terlalu gelap sehingga menjadikan film ini tak mengesankan konsep yang realita.

Ada yang beranggapan, kurang gregetnya film ini diakibatkan penggantian pemain dan jalan cerita film itu sendiri. Banyak penonton yang merasa bingung, mengapa sejarah manusia super ini mengalami perubahan bentuk kembali ditayangkan.

 

Pada film kali ini, mengisahkan sebuah tim yang akan melakukan teleportasi ke luar bumi. Mereka melakukan berbagai persiapan dan perencanaan yang sempurna demi terwujudnya hal tersebut.

Awal ceritanya ketika Reed Richards (Milles Teller) membuat sebuah alat teleportasi yang bisa menghilangkan suatu benda ke dimensi lain bersama kawannya Ben Grimm (Jamie Bell). Keahliannya ini pun dilirik oleh salah satu pengelola Sekolah Teknologi Baxter, akhirnya ia pun diberi bea siswa untuk sekolah di tempat tersebut.

Ketika Ree Richards bersekolah di tempat tersebut ia bertemu dengan Sue Storm (Kate Mara) dan Johny Storm (Michael B. Jordan). Mereka menciptakan sebuah alat teleportasi ke luar bumi sungguhan yang bisa pergi ke dimensi lain.

Mereka melakukan berbagai persiapan dan perencanaan yang sempurna demi terwujudnya hal tersebut. Ketika empat orang terpilih akan mencobanya, hal tak terduga telah terjadi. Mereka berempat dapat perubahan bentuk fisik dan memiliki kekuatan super, yang mereka namakan sebagai Fantastic Four.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement