Sabtu 23 May 2015 05:39 WIB

Teror Tongkat Selfie yang Sering Disembunyikan Orang

Red: Ilham
Bahaya tongkat selfie
Foto: The Mirror
Bahaya tongkat selfie

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Memotret diri sendiri telah menjadi tren yang populer di seluruh dunia. Jangan ditanya bagi kaula muda, para pemimpin negara yang terkenal jaim menjaga sikap saja tidak tahan untuk ber-selfie ria. 

Apalagi, kehadiran tongkat selfie atau yang keren dengan sebutan tongsis telah mengatasi masalah untuk mendapatkan sudut selfie yang sempurna. Tongsis bahkan membuat semua rutinitas orang jadi berarti, mulai pagi, siang, malam, hingga tidur kembali.

Tetapi apakah Anda seorang selfie yang bertanggung jawab?

Dilansir The Mirror, Jumat (22/5), sebuah video iklan yang mengocok perut telah dengan jujur menampakan dampak menggunakan tongsis yang sering disembunyikan banyak orang. Bagaimana tongkat itu telah menyebabkan kerusakan di seluruh dunia.

 

Dalam klip video, terlihat seorang pria mengangkat kameranya tinggi-tinggi dan bergaya super keren. Naas, petir hebat ikut menyambarnya. 

Sekelompok remaja terlihat mengangkat tongkat selfie mereka dari mobil yang terus melaju. Mereka mengambil gaya bebas dari segala penjuru. Tongkat itu pun menyasar dan menarik meja penuh jualan di sisi jalan hingga tumpah ruah. Bahkan, dua anak yang menawarkan buah pun harus pontang panting menyelamatkan diri. Sejanjutnya, mobil itu menabrak seorang pengendara sepeda yang tidak bersalah. 

Di sebuah ruangan kerja, sekelompok orang bergaya menatap kamera di ujung tongsis. Tapi sayang, kamera itu menembus kaca kantor yang langsung jatuh berantakan.

Terakhir, seorang pria jatuh terpelanting karena kaget ujung tonsisnya menusuk kaca TV. Tongkat yang panjang rupanya membuat dia kesusahan berdiri hingga kembali terjatuh. Akibatnya, tongkat itu menjatuhkan TV dan merusak beberapa barang di rumahnya.

"Dengan menjauhkan kamera dari subyek utama dari selfie itu, tongkat menciptakan ilusi bahwa benda-benda lain, tempat dan bahkan orang-orang yang ada jauh darinya," kata pembuat iklan itu.

Dia juga berpesan agar setiap orang mengingatkan kerabatnya terkait bahaya selfie seperti di video. "Silakan memperingatkan orang-orang yang Anda cintai tentang bahaya penyalahgunaan tongkat selfie," katanya. "Silakan menjadi selfie bertanggung jawab."

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement