Selasa 24 Feb 2015 14:24 WIB

Yellow Boot Raksasa Dipamerkan di Jakarta

Rep: MG ROL 33/ Red: Indira Rezkisari
Sepatu Yellow Boot Timberland berukuran raksasa yang dipamerkan di salah satu mal di Jakarta.
Foto: MG ROL 33
Sepatu Yellow Boot Timberland berukuran raksasa yang dipamerkan di salah satu mal di Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, Sepatu boots Timberland merupakan salah satu sepatu yang ikonik di dunia alas kaki. Meski baru bisa dibeli di Indonesia sejak 2012, alas kaki ini sebenarnya sudah 40 tahun diciptakan.

Timberland, merk sepatu asal Negeri Paman Sam, boleh dibilang paling terkenal dengan produk Yellow Boot keluarannya. Timberland pun yakin tidak akan tersaingi oleh produk sejenisnya. Apalagi tidak ada Yellow Boot Timberland yang bisa ditemukan di black market.

Hal itu diutarakan oleh Chief Marketing Officer Metroxgroup, Jaclyn Halim, di sela-sela peluncuran Giant Yellow Boot setinggi 1,5 meter dan panjang 2, 10 meter, di Jakarta, Selasa, (24/02). "Kalau black market tidak ada. Mungkin produk yang menyerupai ada, tapi dari segi kualitas tidak sebanding. Kalau diliat dari teknologi yang digunakan pun sangat jauh berbeda," ujarnya.

Timberland dikatakan Jaclyn unggul karena memiliki teknologi antilelah. Teknologi ini membuat si pemakai lebih nyaman saat melangkah. Bahan yang digunakan juga berbeda dan telah dipatenkan oleh Timberland.

Teknologi antilelah diletakkan pada lapisan sepatu dan bisa dilepas serta dicuci. Bahkan lapisan ini dapat digunakan oleh sepatu lain yang berbeda merk. "Teknologinya sangat membantu kita untuk beraktivitas diluar ruangan," tambah Jacyln.

Jaclyn mengatakan Yellow Boot Timberland sudah menjadi legenda lebih dari 40 tahun. Untuk lebih mengenalkan sepatu ikonik tersebut, Timberland memperlihatkan sepatu dalam ukuran raksasa yang di Senayan City, Jakarta. Setelah dipamerkan di Jakarta, sepatu tersebut akan dibawa keliling ke Bandung, Surabaya, Bali, dan Medan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement