Kamis 08 Jan 2015 00:55 WIB

Iko Uwais Tonjolkan Martial Art di Star Wars

Rep: Lida Puspaningtyas/ Red: Winda Destiana Putri
Iko Uwais
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Iko Uwais

REPUBLIKA.CO.ID, HOLLYWOOD -- Pasca gemilangnya film The Raid di kancah Hollywood, Trio pemeran utamanya dikabarkan akan kembali memuaskan hasrat penggemar film action di seluruh dunia dalam film fenomenal lain.

Dikutip The Wrap, Trio Iko Uwais, Yayan Ruhian dan Cecep Arif Rahman akan beraksi dalam film besutan J.J. Abrams, Star Wars: Episode VII-The Force Awakens. Para profesional dalam Martial Art ini akan menonjolkan keahlian bertarung khasnya dalam film tersebut.

Star Wars Episode VII ini dijadwalkan rilis 18 Desember 2015. Trio ini akan beradu akting dengan pemain lainnya seperti John Boyega, Daisy Ridley, Adam Driver, Lupita Nyong'o dan Oscar Isaac. Masih belum jelas peran apa yang akan dimainkan oleh mereka.

Salah satu dari mereka kabarnya akan diceritakan binasa. Anggota dari tim stunt the Raid juga dilaporkan berpartisipasi. Film ini dibuat Disney Movie dan diproduksi Lucasfilm serta Bad Robot. Sementara Disney masih menolak berkomentar atas kabar ini.

Berita pertama muncul dari Twitch dan menyebar viral seperti di situs film, IMDb. Sumber yang tak disebut membenarkan rencana kemunculan Iko dkk dalam Star Wars. Dikabarkan, mereka akan banyak bertarung dalam film tersebut.

Pada 6 November lalu, prinsip fotografi telah resmi dibuat. Abrams mengatakan film terbarunya akan penuh dengan efek berat. Film ini akan penuh adegan pertarungan, sehingga, menempatkan aktor dari film aksi terbaik 2014 akan menjadi gimik tersendiri.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement