Kamis 27 Nov 2014 18:52 WIB

Kembalinya Dian Sastro dalam '7 Hari 24 Jam'

Rep: MGROL31/ Red: Winda Destiana Putri
Poster film 7/24
Poster film 7/24

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Seolah menghilang dari layar lebar, aktris cantik yang membintangi film Ada Apa Dengan Cinta ini kembali menunjukkan kemampuan aktingnya dalam '7 Hari 24 Jam'.

Film garapan MNC Picture ini merupakan ajang kembalinya Dian Sastrowardoyo ke ranah hiburan usai vakum selama beberapa tahun. Dalam film komedi romantsi ini, Dian dipasangkan dengan Lukman Sardi yang berperan sebagai seorang istri super sibuk yang memiliki karier gemilang.

Sangking sibuknya mengurus keluarga, akhirnya ia jatuh sakit. Uniknya lagi, ia harus dirawat bersamaan dengan suaminya, Tyo (Lukman Sardi) yang lebih dulu jatuh sakit. Tyo merupakan seorang sutradara film kondang yang juga super sibuk.

Kisah komedi suami istri yang terjebak dalam kebersamaan selama 7 Hari 24 Jam ini berhasil disusun oleh penulis Nataya Bagya yang juga merupakan penulis dari Heartbreak.com dan Aku atau Dia. 7/24 menjadi sempurna karena digarap oleh sutradara muda Fajar Nugros yang dengan jeli menggali setiap keunikan dari karakter.

7/24 semakin seru dengan adanya sepasang dokter nyentrik, Dr. Hengky (Hengky Solaiman) dan Dr. Verdi (Verdi Solaiman) yang merawat Tyo dan Tania. Mereka setiap hari selama 7 hari selalu direpotkan karena ulah kedua pasien dan pengunjung pasien seperti Bos Tania, Pak Harris (Ari Wibowo), rekan kerja Tyo (Indra Birowo dan Husein Idol) bahkan Mila (Aline) yang tidak disangka-sangka akan menjenguk.

Film ini sudah bisa disaksikan serentak di seluruh bioskop yang ada di Indonesia mulai akhir November ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement