Selasa 09 Sep 2014 07:19 WIB

Perkawinan Beda Agama Tidak Langgeng?

Kue pernikahan Lady Diana
Foto: store.paulfrasercollectibles.com
Kue pernikahan Lady Diana

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pernikahan beda agama bukanlah hal biasa di Indonesia, bahkan pernikahan semacam itu tak bisa dicatat di pengadilan agama. Meski begitu, beberapa masyarakat tak terkecuali para artis turut melakukannya.

Sebagian melegalkan pernikahannya di luar negeri, namun ada pula yang tetap menikah di Indonesia. Hanya saja, tak banyak perkawinan beda agama yang berjalan lancar, karena faktanya perceraian terjadi pada beberapa pasangan artis beda agama.

Penyanyi Glenn Fredly dan Dewi Sandra termasuk jajaran pasangan artis yang beda agama dan bercerai. Dewi merupakan penganut Islam, sedangkan Glenn seorang Katolik. Setelah tiga tahun menikah, mereka akhirnya bercerai. Banyak yang menduga perceraian mereka disebabkan perbedaan agama, namuan ada pula yang beranggapan, Glenn memiliki wanita idaman lain

Selanjutnya ada Tamara Blezynski dan Mike Lewis, pernikahan mereka hanya berjalan selama dua tahun. Sejumlah media melaporkan, terlalu banyak perbedaan yang menyebabkan keduanya harus bercerai. Memang tak disebutkan secara pasti alasan sebenarnya. Hanya saja, perbedaan keyakinan ini dianggap sebagai salah satu penyebabnya.

Pernikahan mentalis Dedi Cobuzier dengan Kalina pun tak berjalan mulus. Keduanya bercerai pada awal 2013. Pasangan itu sepakat mengakhiri rumah tangga karena sudah tidak ada lagi yang bisa dipertahankan.

Cornelia Agatha dan Sony Lalwani, yang bercerai pada 29 Oktober 2012. Kabarnya, Lia menggugat cerai karena kehadiran wanita idaman lain dalam rumah tangga mereka. Sebelumnya, mereka tak mempermasalahkan tentang perbedaan keyakinan. (C91/Iit Septyaningsih)

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement