REPUBLIKA.CO.ID, -- Penyanyi Rihanna hampir bangkrut di tahun 2009. Hal tersebut terjadi lantaran akuntan yang dipercaya Rihanna menjaga pemasukan dan pengeluarannya kerap melakukan keputusan yang justru merugikan pelantun "Umbrella" itu.
Dari dokumen resmi yang didapat TMZ, seperti dikutip dari Showbizspy, Kamis (13/2), mantan kekasih Chris Brown itu memiliki 11 juta dolar di awal tahun 2009. Namun jumlah itu terus menyusut hingga tinggal 2 juta dolar di akhir tahun.
Keadaan semakin buruk lantaran biaya hidup yang dikeluarkan Rihanna juga meningkat, membuat kondisinya seperti di tebing jurang.
Rihanna mengatakan, akuntan pribadinya memberi lampu hijau untuk membeli satu rumah dengan harga antara 7 hingga 7,5 juta dolar AS. Rihanna mengikuti sarannya, walau akhirnya kembali dijual dengan harga lebih murah.
Rihanna juga mengklaim bahwa tur "Last Girl on Earth" di tahun itu juga mengalami kerugian, namun sang akuntan tidak pernah memberitahunya.
Dokumen ini didapat terkait gugatan Rihanna menggugat akuntanya itu.