Selasa 28 Jan 2014 10:19 WIB

Chris Evans 'Captain America' Alami Cedera di Film Terbarunya

Rep: Rizky Jaramaya/ Red: Fernan Rahadi
Chris Evans saat memerankan tokoh Captain America.
Foto: geektyrant.com
Chris Evans saat memerankan tokoh Captain America.

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Film superhero 'Captain America: The Winter Soldier'  akan kembali ditayangkan di seluruh bioskop dunia pada 4 April 2014 mendatang. Aktor utama dalam film tersebut, Chris Evan mengaku harus melakukan adegan berkelahi lebih banyak di film terbarunya itu.

Selama proses syuting, aktor berusia 32 tahun itu harus melakukan banyak adegan pukulan. Bahkan, adegan tersebut sempat membuatnya cedera patah tulang di bahu dan dengkul, serta lebam di beberapa bagian tubuhnya.

"Saya belum pernah mengalami patah tulang tapi di film ini saya merasakannya," ujar Evans, kepada Los Angeles Times, Selasa (28/1).

Meskipun menggunakan stuntman, namun ada sejumlah adegan yang harus dilakukan oleh Evans sendiri. Evans mengatakan ketika mengalami cedera di lokasi syuting, es dan Advil menjadi obat paling ampuh untuk meredakan rasa nyeri. "Film ini membuat saya terluka lebih banyak," kata Evans.

Film tersebut memiliki budget sebesar 170 juta dolar AS dan bercerita tentang realitas politik modern yang rumit. Film yang disutradarai oleh Anthony Russo dan Joe Russo ini merupakan sekuel dari 'Captain America: The First Avenger' yang dirilis pada 2011 lalu.

Film yang diangkat dari Marvel Comics ini dibintangi oleh Scarlett Johansson, Anthony Mackie, dan Samuel L Jackson. Rencananya film ini akan diproduksi dalan format 2D dan 3D.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement