Jumat 28 Jun 2013 17:22 WIB

Cara Dapatkan Tiket 'Ariah'

Rep: Lida Puspaningtyas/ Red: Djibril Muhammad
 Aksi para penari tari kolosal karya sutradara Atilah Soeryadjaya berjudul
Foto: Republika/ Yasin Habibi
Aksi para penari tari kolosal karya sutradara Atilah Soeryadjaya berjudul "Ariah" di Pelataran Monas, Jakarta, Kamis (27/6).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pertunjukan drama tari kolosal 'ARIAH' mulai diselenggarakan hari ini, Jumat (28/6) pukul 19.00 WIB. Masyarakat yang ingin menonton wajib memiliki tiket.

Ada dua tipe tiket yang dikeluarkan panitia yaitu tiket yang dibagikan gratis dan tiket berbayar dengan tipe tempat duduk VVIP, VIP, Kelas 1 dan Kelas dua. Tiket gratis akan duduk tepat di area depan panggung secara lesehan di atas karpet.

"Tiket gratis kita bagikan ke kampus-kampus, kantor-kantor, instansi-instansi," kata Sutradara dan penulis naskah 'ARIAH', Atilah Soeryadjaya.

Selain itu, ada juga tiket on the spot di Monumen Nasional. Sementara pengunjung dengan tiket berbayar akan duduk di area tribun yang didirikan di belakang pengunjung lesehan. Harga tiket untuk VVIP yaitu Rp 1,5 juta, VIP Rp 900 ribu, Kelas 1 Rp 500 ribu dan Kelas 2 Rp 275 ribu.

Pertunjukan ini dapat menampung penonton hingga lebih dari sepuluh ribu orang. Dengan kursi tribun yang tersedia untuk sekitar tiga ribu orang. Tiket dapat dipesan di tiket box website HYPERLINK http://www.mybooking.co.id, www.mybooking.co.id atau di beberapa tempat.

Seperti, di Duta Suara Plaza Senayan, Duta Suara Mall Kelapa Gading dan Duta Suara Plaza Indonesia sejak Senin lalu hingga Minggu pukul 10.30-20.00 WIB.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement