Sabtu 01 Jun 2013 18:10 WIB

Elf Antusias Nantikan SS 5 Super Junior

Rep: Citra Listya Rini/ Red: Hazliansyah
Super Junior
Foto: Antara/Teresia May
Super Junior

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Boyband kenamaan asal Korea Selatan, Super Junior kembali manggung di Jakarta dalam gelaran 'Super Show 5' yang dihelat di MEIS, Ancol, pada Sabtu (1/6) dan Ahad (2/6).

Meski sudah sering kali menggebrak Jakarta, fans Super Junior yang dikenal dengan sebutan ELF (Ever Lasting Friends) tetap membanjiri 'Super Show 5'. Animo mereka masih sangat besar. Tentu saja kumpulan ELF didominasi oleh para ABG alias anak baru gede.

Tyas (16 tahun), salah satu ELF yang ditemui mengaku tidak sabar melihat aksi panggung Siwon cs. Dia rela mengantri lama demi bisa menikmati sang idola dari jarak dekat.

"Saya datang berdua teman saya. Kami sengaja datang lebih awal agar bisa lihat Eunhyuk dan Kyuhyun lebih dekat," kata siswi SMU 58 Jakarta ini yang rela mengumpulkan uang jajan untuk membeli tiket kategori Silver seharga Rp 1 juta kepada ROL, Sabtu (1/6) di MEIS Ancol, Jakarta.

ELF lainnya Widya (23) mengaku sudah empat kali menyaksikan Super Show. Gadis berjilbab ini mengaku ini adalah kali kelima dirinya menyaksikan langsung aksi panggung boyband yang melejit lewat lagu 'Mr. Simple'.

"Ini kali kelima saya lihat konser Super Junior. Tapi, ya tetap enggak bosan karena setiap Super Show kan selalu berbeda performance-nya," ujar Widya yang datang bersama adik sepupunya ini.

Namun, Widya mengaku kehilangan sosok salah satu anggota Super Junior yang harus ikut Wajib Militer, yakni Yesung. Begitu juga Tyas yang ingin melihat keisengan Yesung di atas panggung.

"Sedih tapi ada member lain yang enggak kalah lucu dari Yesung," kata Widya.

Ditambahkan Tia (16), ia sudah tak sabar untuk melihat Super Junior. Apalagi ini baru kali pertama ia berkesempatan menyaksikan Super Show.

Nantikan kehebohan Super Show 5 malam ini yang akan ROL laporkan langsung dari MEIS, Ancol. Sejauh ini, para ELF terus membanjiri MEIS dengan berbagai atribut berbau Super Junior.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement