Ahad 24 Mar 2013 22:22 WIB

Novel Laskar Pelangi Terbit Dalam Bahasa Spanyol

Novel Laskar Pelangi kini hadir dalam versi bahasa Spanyol.
Foto: desvandellector.com
Novel Laskar Pelangi kini hadir dalam versi bahasa Spanyol.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Novel Laskar Pelangi kini juga resmi diterbitkan dalam bahasa bahasa Spanyol.  Di Negeri Matador, Temas de Hoy yang menjadi bagian dari Grup Planeta Madrid yaitu penerbit terbesar di Spanyol, menerbitkannya dengan judul La Tropa del Arcoiris.

Untuk melakukan promosi buku tersebut, Temas de Hoy mengundang pengarang Andrea Hirata ke Spanyol, ujar Counsellor KBRI Madrid, Theodorus Satrio Nugroho, Ahad (24/3).

Novel yang mengisahkan tentang anak-anak Pulau Belitong edisi bahasa Inggris yang diterjemahkan Julio Hermoso sebelumnya sudah dapat diperoleh di toko-toko buku di seluruh Spanyol sejak tanggal 15 Maret lalu.

Promosi buku Laskar Pelangi edisi Spanyol tersebut diadakan sejak tanggal 21 hingga 24 Maret. Andrea Hirata selama di Spanyol akan memromosikannya melalui wawancara di media televisi maupun cetak di Barcelona dan Madrid.

Buku Laskar Pelangi sudah diterjemahkan ke dalam berbagai bahasa. Karena itu Andrea tidak hanya melakukan promosi di Spanyol, namun juga di Turki, Australia, Jerman, Hungaria, dan Portugal. Dalam waktu dekat bukunya juga akan diterbitkan dalam bahasa Belanda dan Prancis.

Menurut Theodorus Satrio Nugroho, penerbitan novel pengarang Indonesia oleh penerbit Spanyol relatif terbatas. Selain buku-buku karangan Pramodya Ananta Toer, baru buku Laskar Pelangi yang terbit dalam edisi Spanyol.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement