Senin 07 Jan 2013 23:38 WIB

Indonesia Ternyata Eksis di Industri Film Hollywood

serial Lost.
Foto: hollywood.com
serial Lost.

REPUBLIKA.CO.ID, Sebagai negara yang luas, memiliki Bali sebagai salah satu pusat tujuan wisata dunia, dan beragam keistimewaan lainnya, membuat Indonesia sering disebut di berbagai film dan serial Hollywood.

Dikutip dari Imdb, setidaknya ada 122 film dan serial televisi ternama yang sempat meyebut-nyebut Indonesia dalam berbagai alur ceritanya. Beberapa dianatarnya, bahkan menjadikan Indonesia sebagai fokus cerita atau inspirasi utamanya.

Salah satu film yang banyak mengambil setting cerita di Indonesia, tentu saja film Eat, Pray, Love yang rilis pada 2010 lalu. Elizabeth Gilbert (Julia Roberts) yang baru saja bercerai, memutuskan pergi ke Italia, India, dan Indonesia untuk melakukan perjalanan menemukan kembali jati dirinya.

Selain itu, ada pula film the Year of Living Dangerously yang dibintangi oleh Mel Gibson. Film yang bercerita tentang gejolak politik Indonesia pada September 1965 ini, rilis pada tahun 1982.

Mundur lebih jauh lagi, tahun 1931, bintang legendaris Greta Garbo bermain sebagai Mata Hari, seorang mata-mata Perang Dunia I. Selain Mata Hari diambil dari kata-kata bahasa Indonesia, Mata Hari yang terkenal sebagai salah satu mata-mata paling ternama di dunia, memang dibesarkan dan sempat hidup lama di Indonesia.

Di jagad film serial televisi, nama Indonesia juga sering disebut-sebut. Salah satunya dalam serial Lost.

Dalam serial yang mendapat predikat salah satu film seri terbaik sepanjang masa ini, Pulau Sumba dan Selat Sunda diceritakan sebagai tempat lokasi jatuhnya pesawat yang membuat 42 orang penumpangnya terdampar di salah satu pulau terpencil.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement