Senin 19 Nov 2012 12:15 WIB

Rumor Pasangan Seleb Korea Menghebohkan Tahun Ini (3-Habis)

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Hazliansyah
G Dragon
Foto: mirnarizka.wordpress.com
G Dragon

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL - Berikut ini adalah bagian terakhir dari enam rumor pasangan selebritis Korea Selatan yang dikabarkan menjalin hubungan dekat satu sama lainnya versi Soompi. Dua pasangan terakhir adalah pasangan antar personel girlband dan boyband Hallyu.

5. Sohee 'Wonder Girls' dan Seulong '2AM'

Dua sejoli ini berada dalam satu manajemen, yaitu JYP Entertainment. Sohee dan Seulong kedapatan sering makan malam berdua di sebuah restoran. Rumor kedekatan keduanya kemudian bocor ke awak media di Korea Selatan pada 25 Januari 2012.

Sohee dan Seulong pada perayaan Natal tahun lalu juga kedapatan jalan berdua dan saling bertukar hadiah. Sohee bahkan sengaja mempercepat kepulangannya dari Taiwan untuk bertemu Seulong.

Juru bicara JYP Entertainment kemudian mengomentari tentang kabar hubungan spesial keduanya.

"Perusahaan tak ikut campur dengan kehidupan pribadi artis-artis kami. Khususnya hubungan emosional seperti ini, kami tak ingin terlibat. Namun, sulit untuk memastikan perasaan Sohee dan Seulong selain mereka berdua hanya teman saja," kata perwakilan JYP, dilansir dari Allkpop.

JYP Entertainment termasuk manajemen artis yang cukup terbuka di Korea Selatan. Manajemen tak membatasi semua hal yang menyangkut hubungan pribadi artisnya. Ini berbeda dengan penerapan di SM Entertainment yang cenderung melarang artis-artisnya pacaran atau menikah selama beberapa tahun.

6. G Dragon 'BigBang' dengan Lizzy 'After School'

Klub penggemar BigBang dan klub penggemar After School ramai berbincang di dunia maya. Mereka mencari tahu kebenaran hubungan antara G Dragon 'BigBang' dengan Lizzy 'After School.'

Pada 31 Oktober lalu, di tayangan MBC Weekly Idol, Lizzy mencoba menjelaskan semuanya. Ketika MC menanyakan kedekatannya dengan pimpinan BigBang itu, Lizzy menyangkalnya. "Aku bahkan tak tahu nomor teleponnya. Tapi aku mengenal oppa secara pribadi," ujarnya.

Ketika Lizzy memanggil Lizzy dengan sebutan 'oppa,' penggemar kembali curiga. Panggilan oppa di Korea memang berarti kakak atau pria lebih tua. Namun, oppa juga digunakan wanita untuk memanggil laki-laki yang memiliki hubungan khusus secara personal. (Mutia Ramadhani) Powered by Telkomsel BlackBerry®

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement