Kamis 15 Nov 2012 06:08 WIB

Song Hye Gyo Promosi Budaya Korea di Boston

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Fernan Rahadi
Song Hye Gyo
Foto: star.koreandrama.org
Song Hye Gyo

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL  --  Aktris cantik pasangan Bi-Rain di serial Fulll House, Song Hye Gyo, mempromosikan kebudayaan Korea Selatan di Museum of Fine Arts di Boston, Amerika Serikat. Tak hanya itu, pemeran Han Ji Eun ini juga bertindak selaku salah satu sponsor utama kegiatan tersebut.

Pameran budaya Korea tersebut mulai dibuka hari ini, Kamis (15/11). Salah satu perwakilan manajemen Song Hye Gyo mengatakan gadis itu telah menjadi bintang terkenal Hallyu di berbagai belahan Asia.

"Dia (Song Hye Gyo) menyadari betapa berharganya budaya negaranya sendiri. Ini mendorong keputusannya untuk mensponsori kegiatan tersebut," katanya, dikutip dari Soompi, Kamis (15/11).

Profesor Seo Kyung Duk dari Sungshin Women University mengatakan cara memperkenalkan budaya Korea Selatan itu banyak. Misalnya memperlihatkan artefak sejarah.

"Saya misalnya ingin memperkenalkan kerajinan tembikar Korea untuk para pengunjung," katanya.

Seo Kyung Duk bersama Song Hye Gyo akan menjadi pemandu pameran. Pemilihan museum di Boston sebagai lokasi pameran karena ukurannya hampir dua kali lipat dibandingkan punya Korea, bahkan New York Metropolitan Museum of Art sekalipun.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement