Senin 08 Oct 2012 18:35 WIB

Buku 'Negeri 5 Menara' Sambangi Jerman

film negeri lima menara
Foto: berbagaisumber
film negeri lima menara

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ahmad Fuadi mengaku akan memperkenalkan buku hasil karyanya 'Negeri 5 Menara' dalam Frankfurt Book Fair yang diselenggarakan dua hari lagi di Jerman.

"Saya akan memperkenalkan novel bahasa Inggris saya, 'The Land of Five Towers'. Ini adalah edisi terjemahan 'Negeri 5 Menara'," kata Fuadi dalam rilisnya.

Menurut dia, buku versi Inggris tersebut juga sudah dijual di situs penjualan internasional, amazon.com. Sehingga bukan hanya orang-orang di Jerman saja yang bisa membeli bukunya, melainkan dari seluruh dunia.

Fuadi pun mengharapkan bukan hanya bukunya yang bisa dikenal oleh dunia. Dia menjelaskan, sebenarnya masih banyak karya penulis-penulis Indonesia lain yang sebenarnya berpotensi untuk mendunia.

Untuk itu, menurut dia bantuan dari pemerintah sangatlah dibutuhkan. "Malaysia itu punya badan penerjemah milik negara yang kerjanya menerjemahkan karya asli penulis Malaysia ke bahasa asing," kata Fuadi.

Dia yakin, adanya badan penerjemah nasional pasti akan berefek positif pada keterkenalan buku-buku Indonesia.  "Sayang sekali jika kekayaan literasi kita hanya dinikmati oleh bangsa sendiri," kata penulis berusia 39 tahun itu.

Selain memperkenalkan bukunya, Fuadi juga akan menjadi pembicara dalam acara pameran buku di Jerman itu. Dia mengaku akan banyak bercerita tentang keunikan dan kekayaan dunia literasi Indonesia di sana.  

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement