REPUBLIKA.CO.ID, Film Khalifah yang rilis sekitar awal 2011 meraih penghargaan The Audience Award atau film pilihan penonton di Festival Vesoul 2012 di Prancis. Hal ini terungkap dari tweet Indra Herlambang. Indra mengaku terkejut mendengarkan berita ini.
Dalam tweet-nya, Indra tidak mampu menutupi kebahagiaannya. ''Kemenangan Khalifah untuk kategori The Audience Award bikin semua kelelahan dan kekisutan ini terbayar sudah,'' kata Indra yang mengaku saat ini masih berada di Paris, Prancis.
Selain itu, dia juga mengaku gugup. ''Disuruh nerima penghargaan buat Khalifah. Saking excited-nya gue sempet shuffling 2 detik di atas panggung,'' kata dia lagi.
Tak lupa, dia mengucapkan selamat pula untuk para pemeran film Khalifah seperti Marsha Timothy dan Ben Joshua.
Film ini sendiri bercerita tentang kehidupan seorang muslimah yang taat kepada keluarga dan setia kepada suaminya. Sepeninggal ibunya, Khalifah (Marsha Timothy) harus berjuang menghidupi ayah dan adik tercintanya. Berbekal ijazah SMA dan bekerja di sebuah salon kecantikan, Khalifah yang taat akan perintah ayahnya harus menerima kenyataan dirinya dijodohkan oleh Rasyid (Indra Herlambang) demi membantu keluarga tercinta.
Pilihan sang ayah pun tidak mengecewakan Khalifah, selain taat beribadah, Rasyid juga sangat sayang kepada Khalifah. Khalifah yang penurut pun ikhlas saat sang suami menyuruhnya mengenakan Jilbab. Tidak hanya itu, Rasyid yang sedikit memiliki pemahaman yang keras tentang islam, akhirnya menasehati istrinya itu agar menggunakan cadar demi kebaikan keluarga.
Awalnya tidak mudah bagi Khalifah menggunakan cadar, berbagai respon negatif dan tatapan sinis menghampirinya. Bahkan pekerjaan sebagai juru rias di salon pun terancam hilang. Namun karena kepatuhannya kepada sang suami, membuatnya mengabaikan semua itu.