Ahad 06 Apr 2025 14:42 WIB

Enam Taman di Jakarta Bakal Dibuka 24 Jam: Tebet Eco Park Hingga Taman Menteng

Total ada enam taman di Jakarta yang akan dibuka 24 jam.

Rep: Bayu Adji P/ Red: Qommarria Rostanti
Warga berwisata di Tebet Eco Park, Jakarta, Sabtu (5/4/2025). Tebet Eco Park menjadi salah satu taman di Jakarta yang akan dibuka 24 jam.
Foto: Republika/Thoudy Badai
Warga berwisata di Tebet Eco Park, Jakarta, Sabtu (5/4/2025). Tebet Eco Park menjadi salah satu taman di Jakarta yang akan dibuka 24 jam.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan mengoperasikan enam taman di Jakarta selama 24 jam. Selain itu, empat taman lainnya juga akan dibuka hingga pukul 22.00 WIB.

Wakil Gubernur (Wagub) Jakarta Rano Karno mengatakan, membuka taman selama 24 jam merupakan salah satu janjinya bersama Pramono Anung saat kampanye Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jakarta 2024. Pihaknya segera merealisasikan janji tersebut.

Baca Juga

Ia menyebutkan, beberapa taman yang akan dibuka 24 jam di antaranya adalah Tebet Eco Park, Lapangan Banteng, Taman Menteng, dan Taman Langsat. "Total ada enam (taman) yang 24 jam, empat (taman) yang (hingga) jam 10 malam," kata Rano kepada wartawan, Ahad (6/4/2025).

Ia mengatakan, pihaknya sengaja tidak membuka seluruh taman selaman 24 jam. Pertimbangannya, terdapat sejumlah taman yang juga berada di lingkungan padat penduduk sehingga tidak memungkinkan untuk dibuka selama 24 jam.

Rano mengatakan, pihaknya juga terus melakukan persiapan untuk membuka taman-taman itu 24 jam. Salah satu persiapan yang dilakukan adalah dengan memasang kamera pengawas (CCTV) di taman-taman itu.

Selain itu, pihaknya juga akan membangun stan untuk para pelaku UMKM di taman. Dengan begitu, masyarakat akan mudah mendapatkan makanan saat berada di taman.

Rano menilai, pelibatan UMKM itu tentu bisa meningkatkan perekonomian warga. Pasalnya, pihaknya juga ingin warga sekitar bisa mendapatkan manfaat dari dibukanya taman selama 24 jam.

"Nah jadi kenapa kita enggak manfaatkan itu, gitu. Karena untuk juga membuka lapangan kerja kembali lagi. Kami bercita-cita membuka 500 ribu lapangan kerja, jadi termasuk UMKM itu juga adalah lapangan kerja," kata dia.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement