Kamis 14 Nov 2024 17:53 WIB

Novel Tukar Takdir Diangkat ke Layar Lebar, Bertabur Bintang Top!

Film Tukar Takdir diperankan Nicholas Saputra hingga Marsha Timothy.

Nicholas Saputra (kiri) dan Marsha Timothy (kanan). Keduanya akan bermain dalam film Tukar Takdir yang diangkat dari novel karya Valiant Budi.
Foto: Dok. Starvision/Cinesurya/Legacy Pictures
Nicholas Saputra (kiri) dan Marsha Timothy (kanan). Keduanya akan bermain dalam film Tukar Takdir yang diangkat dari novel karya Valiant Budi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Rumah produksi Starvision bekerja sama dengan Cinesurya dan Legacy Pictures menggarap film Tukar Takdir. Film yang disutradarai oleh Mouly Surya ini akan  memulai proses syuting pada November ini.

Tukar Takdir diadaptasi dari novel best seller karya Valiant Budi atau dikenal dengan Vabyo. Produser Starvision, Chand Parwez, mengatakan film Tukar Takdir digarap melalui proses yang cukup panjang. “Kami mempersiapkan film ini sejak 2019, proses berjalan mulai dari penulisan skrip, pemilihan tim produksi yang berdedikasi, pemilihan pemain yang terbaik, sampai akhirnya siap memulai syuting di akhir bulan November 2024 ini,” kata dia saat konferensi pers film Tukar Takdir di Jakarta pada Kamis (14/11/2024).

Baca Juga

Dia mengatakan semua proses panjang ini demi hasil maksimal saat filmnya nanti tayang. “Film Tukar Takdir memungkinkan penonton untuk menelaah pandangan dan mengkaji ulang seputar takdir, sekaligus menghibur dan memberikan semangat dalam menjalani kehidupan, apa pun cobaan yang sedang dihadapi,” ujarnya.

Menurut Mouli Surya, membaca novel Tukar Takdir telah mengubah perspektifnya. “Hingga saya ingin melanjutkan sedikit kisah Vabyo di cerita pertamanya dan mengupas akibat-akibat sebuah tragedi yang terjadi dalam kehidupan manusia. Sebuah duka yang tidak dirasakan oleh mereka yang pergi, tetapi yang tertinggal, dan kita yang hidup menjalankan duka ini dengan caranya masing-masing”, ujar Mouly.

Sederet nama aktor dan aktris terbaik terpilih untuk bermain di film Tukar Takdir. Beberapa di antaranya yakni Nicholas Saputra (sebagai Rawa), Marsha Timothy (Ditha), Adhisty Zara (Zahra), Meriam Bellina (Shinta), Marcella Zalianty (Damianti), Hannah Al Rashid (Patricia), Teddy Syach (Raldi), Tora Sudiro (Dirga), Ringgo Agus Rahman (Adrian), Devi Permatasari (Dr Vita), Ariyo Wahab (Purwanto), Roy Sungkono (Dimas), Bagus Ade Saputra (Adam), Revaldo (Pak Muchsin), dan Ayez Kassar (Bambang).

Novel Tukar Takdir karya Valiant Budi merupakan sebuah karya yang mengajak pembaca untuk merenung tentang makna kehidupan, takdir, dan pilihan. Novel ini menghadirkan serangkaian cerita pendek yang saling terkait, masing-masing menyajikan kisah unik tentang individu-individu yang berhadapan dengan pergulatan batin dan dilema hidup. Tema utama yang diangkat dalam novel ini adalah bagaimana setiap keputusan yang kita ambil, sekecil apapun, dapat mengubah jalan hidup kita secara drastis.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement