Kamis 27 Jun 2024 15:42 WIB

Konten Kreator Terkenal UEA Khalid Al Ameri ‘Pamer’ Cincin, Sudah Tunangan?

Khalid Al Ameri kerap membuat konten lucu bersama Salama Mohamed.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Qommarria Rostanti
Khalid Al Ameri. Khalid memgunggah foto cincin di akun Instagram-nya.
Foto: Dok. Instagram/@khalidalameri
Khalid Al Ameri. Khalid memgunggah foto cincin di akun Instagram-nya.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kreator konten asal Uni Emirat Arab, Khalid Al Ameri, dikabarkan mengumumkan pertunangannya di media sosial Instagram. Kabar ini mengejutkan banyak pengikutnya di media sosial. karena Khalid dianggap belum lama berpisah dari sang istri, Salama Mohammed.

Dalam sebuah unggahan foto hitam putih di Instagramnya, terlihat Khalid mengunggah foto dua tangan yang mengenakan cincin. Pria berusia 40 tahun itu mengenakan cincin emas sederhana di jari manisnya, sementara tunangannya mengenakan cincin solitaire klasik, demikian seperti dilansir Vogue, Kamis (27/6/2024).

Baca Juga

Unggahan itu menarik banyak komentar dari warganet. Seorang warganet menilai bahwa pertunangan Khalid dilakukan terlalu cepat, dan seolah tidak memperdulikan perasaan anak-anak dari pernikahannya dengan Salama Mohammed.

“Setidaknya, tunjukkan kepedulian kepada anak-anak dan ibu mereka. Anda bahkan menghapus konten keluarga yang sangat berharga dan salah satu alasan kesuksesan terbesar Anda. Setidaknya tunjukkan rasa hormat atas perjalanan kalian bersama untuk menjadi orang tua selama ini,” komentar warganet dengan akun @hanin_maltas.

“Semoga Allah membimbing dan mengampuni kita,” komentar akun @ihsanmiah.

Hingga saat ini, Khalid Al Ameri belum mengungkapkan identitas calon istrinya. Ayah dua anak ini tampaknya memilih untuk merahasiakan perkembangan terbaru dalam hidupnya dari publik, tetapi ada kemungkinan ia akan mengungkapkan lebih banyak detail saat pasangan itu semakin dekat dengan hari pernikahan mereka. Mengenai tanggal pernikahan itu sendiri, Khalid juga belum mengonfirmasi apa pun.

Perjalanan bersama Salama Mohammed

Khalid Al Ameri dan Salama Mohammed pernah menjadi salah satu pasangan yang paling dicintai di kancah media sosial UEA. Mereka mendapatkan popularitas melalui video-video mereka yang lucu, di mana mereka kerap menampilkan kehidupan keluarga dan nuansa budaya mereka. Chemistry dan rasa cinta satu sama lain beresonansi dengan jutaan pengikut, membuat mereka semakin dikenal luas.

Terlepas dari penampilan mereka di depan publik, Khalid dan Salama sangat tertutup tentang masalah pribadi termasuk soal perceraian. Pasangan ini bercerai tanpa pernyataan publik atau kontroversi.

Namun demikian dalam podcast Hikmat Wehbi, Salama memberikan petunjuk tentang masa-masa sulit dalam hidupnya, yang memicu rumor perpisahan. Ketika berbicara tentang sulitnya hidup tanpa pasangan hidup, ia tetap merahasiakannya.

"Saya tidak bisa mengubah seseorang, tapi saya bisa mengubah orang dengan menyingkirkan mereka, menggantikan mereka. Energi saya, saya harus melindunginya, itulah mengapa saya terisolasi 24/7,” kata Salama dalam podcast tersebut seperti dilansir Cosmopolitan, Kamis (27/6/2024).

Setelah perceraian, baik Khalid maupun Salama terus berkembang sebagai content creator. Konten Khalid telah berevolusi, berfokus pada berbagai aspek kehidupan di UEA dan masalah sosial, sambil mempertahankan humor yang khas. Di sisi lain, Salam telah mengukir ceruk pasarnya sendiri, dengan fokus pada konten kecantikan, kesehatan, dan motivasi. Keduanya telah berhasil mempertahankan dan mengembangkan basis penggemar masing-masing.

 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement