Kamis 20 Jun 2024 10:13 WIB

Kolaborasi Epik Brad Pitt dan Formula 1, Film Olahraga Baru yang Dijadwalkan Tayang 2025

Film Brad Pitt ini akan membawa penonton dalam dunia F1 yang seru dan sinematik.

Brad Pitt. Formula 1 dan Apple Original Films mengumumkan bahwa film dengan tema olahraga balap kelas premier yang dibintangi oleh Brad Pitt akan dirilis di bioskop pada 25 Juni 2025.
Foto: EPA
Brad Pitt. Formula 1 dan Apple Original Films mengumumkan bahwa film dengan tema olahraga balap kelas premier yang dibintangi oleh Brad Pitt akan dirilis di bioskop pada 25 Juni 2025.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Formula 1 dan Apple Original Films mengumumkan bahwa film dengan tema olahraga balap kelas premier yang dibintangi oleh Brad Pitt akan dirilis di bioskop dan IMAX oleh Warner Bros Pictures secara internasional pada 25 Juni 2025. Dikutip dari laman resmi Formula 1, film ini disutradarai oleh Joseph Kosinski (sutradara Top Gun: Maverick) dan diproduksi oleh Jerry Bruckheimer dan Chad Oman (Top Gun: Maverick, The Pirates of the Caribbean Franchise).

Selain itu, perusahaan kreatif Dawn Apollo Films milik Lewis Hamilton juga terlibat dalam proyek audiovisual ini. Menjanjikan untuk membenamkan penonton dalam dunia F1 yang seru dan sinematik, Brad Pitt akan berperan sebagai mantan pembalap yang kembali ke olahraga tersebut dan Damson Idris sebagai rekan satu timnya di APXGP.

Baca Juga

Digambarkan sebagai “sebuah landmark bagi olahraga dan sinema”, film ini difilmkan secara real-time selama Grand Prix di seluruh dunia dan melibatkan komunitas F1, termasuk 10 tim, pembalap, FIA, dan promotor balapan. Produksi film yang dimulai pada 2023 itu akan dilanjutkan di Grand Prix Inggris musim panas ini dan di beberapa balapan lainnya, sebelum berakhir di Grand Prix Abu Dhabi yang mengakhiri musim pada Desember.

Pemeran bertabur bintang termasuk nomine Academy Award Kerry Condon, pemenang Academy Award Javier Bardem, pemenang Emmy Award dan nomine Golden Globe Award Tobias Menzies, Sarah Niles, Kim Bodnia, dan Samson Kayo. “Peluncuran film secara global juga akan mencakup teater IMAX, menjanjikan gambar sejernih kristal, ditambah dengan geometri teater IMAX yang disesuaikan dan audio digital yang kuat, menciptakan lingkungan yang unik bagi penonton,” kata Formula 1.

sumber : Antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement