Kamis 18 Apr 2024 09:32 WIB

Martin Scorsese Incar Leonardo DiCaprio untuk Film Biografi Frank Sinatra

Scorsese juga menggandeng aktris Jennifer Lawrence untuk mendampingi DiCaprio.

Rep: Shelbi Asrianti / Red: Friska Yolandha
Aktor Leonardo DiCaprio diincar memerankan Frank Sinatra.
Foto: EPA
Aktor Leonardo DiCaprio diincar memerankan Frank Sinatra.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sutradara Martin Scorsese berencana membuat film biografi tentang mendiang penyanyi legendaris sekaligus pemeran ikonik Amerika Serikat Frank Sinatra. Untuk memerankan Sinatra, Scorsese dikabarkan mengincar aktor Leonardo DiCaprio.

Scorsese juga dilaporkan sudah memiliki bayangan aktris Jennifer Lawrence yang bakal berperan sebagai istri kedua Sinatra, Ava Gardner, dalam film. DiCaprio dan Lawrence pernah beradu akting bersama dalam film fiksi ilmiah Don't Look Up pada 2021.

Baca Juga

Dikutip dari laman People, Kamis (18/4/2024), belum ada konfirmasi keterlibatan keduanya di proyek film biografi Frank Sinatra. Proyek film itu pun belum mendapat persetujuan resmi dari putri Frank Sinatra, Tina, pemegang hak atas lisensi Sinatra.

Frank Sinatra meninggal pada 1998 dalam usia 82 tahun, dikenal karena kesuksesannya sebagai musisi dan aktor sepanjang abad ke-20. Film-filmnya termasuk The Manchurian Candidate (1962), Ocean's Eleven (1960). Lagu-lagunya yang tersohor termasuk "My Way", "New York, New York", serta "Fly Me to the Moon".

Selama hidupnya, Sinatra pernah empat kali menikah. Dia menceraikan istri pertamanya Nancy Barbato pada 1951, lalu di tahun yang sama menikahi aktris Ava Gardner. Pernikahan Sinatra dan Gardner lantas berakhir dengan perceraian pada 1957. Sinatra kemudian menikah dengan Mia Farrow (1966-1968), kemudian Barbara Marx pada tahun 1976. Ia tetap bersama Marx sampai kematiannya.

Jika proyek film biografi Sinatra mendapat persetujuan, itu akan menandai film ketujuh Scorsese bersama DiCaprio. Mereka pernah bekerja sama sebagai sutradara dan aktor dalam film Gangs of New York (2002), The Aviator(2004), The Departed (2006), Shutter Island (2010), serta The Wolf of Wall Street (2013).

Kolaborasi terakhir mereka adalah dalam film drama kriminal Killers of the Flower Moon rilisan 2023, di mana DiCaprio berperan sebagai veteran Perang Dunia I bernama Ernest Burkhart. Dalam sebuah wawancara, DiCaprio menggambarkan Scorsese sebagai figur ayah sinematik baginya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement