Senin 15 Jan 2024 09:00 WIB

8 Hal yang Dihindari Pilot Saat Jadi Penumpang di Pesawat

Ada beberapa kebiasaan pilot sebagai penumpang yang bisa ditiru penumpang lainnya.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Reiny Dwinanda
Kabin pesawat. Saat menjadi penumpang, pilot memiliki kebiasaan baik yang bisa ditiru penumpang lainnya.
Foto:

Menutup Jendela

Penumpang diwajibkan untuk membuka penutup jendela saat pesawat lepas landas dan mendarat. Kondisi jendela yang terbuka dapat memungkinkan semua orang di dalam kabin untuk melihat abnormalitas yang mungkin terjadi dan segera melaporkannya kepada kru pesawat.

Kurang Terorganisasi Sebelum Boarding

Sebelum masuk ke dalam pesawat, rapikan semua barang bawaan dan pisahkan tas yang akan disimpan di bagasi atas (overhead bin) dengan tas yang akan diletakkan di kolong kursi. Dengan begitu, saat sudah memasuki kabin pesawat, penumpang bisa dengan cepat menyimpan barang bawaan mereka lalu duduk di kursi tanpa menyebabkan "kemacetan" di lorong pesawat.

Mengabaikan Jasa Kru Pesawat

Para kru pesawat selalu melakukan beragam upaya demi memastikan kenyamanan dan keamanan para penumpang selama melakukan penerbangan. Oleh karena itu, Carter selalu menyampaikan ucapan terima kasih kepada kru pesawat saat hendak turun dari pesawat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement